Menjelang Ramadhan dan Hari Raya, Kemenkes Keluarkan Tips Terlindung Terpapar Covid-19

- 27 Maret 2022, 14:48 WIB
Kemenkes ungkap alasan wajib vaksin booster bagi pemudik.
Kemenkes ungkap alasan wajib vaksin booster bagi pemudik. /pixabay.com/geralt.

 

MEDIA PAKUAN- Kementrian Kesehatan memberikan tips agar terhindar dari Covid-19 selama Ramadhan mendatang.
 
Siti Nadia Tarmizi selaku Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kemenkes membagikan tips cara agar terlindung dari paparan virus.
 
Salah satunya, pemudik harus sudah melakukan vaksin sebanyak 3 kali. 
 
 
 
 
"Pertama orang tuanya perlu melengkapi dosis secara lengkap bahkan juga Booster," ujar Nadia dalam sebuah diskusi bertema Mudik, Booster, dan Masker, dikutip dari siaran kanal YouTube MNC Trijaya, Minggu 26 Maret 2022.
 
Selain itu, lanjut Nadia, penerapan protokol kesehatan ketat juga harus tetap dilakukan. "Paling tidak orang tua mengenakan masker dan sang anak juga diajarkan agar menggunakan masker," sambungnya.
 
 
Nadia juga menegaskan kepada orang tua agar mereka menerapkan protokol kesehatan yang berlaku. 
 
"Paling tidak orang tua mengenakan masker dan sang anak juga diajarkan agar menggunakan masker," sambungnya.
 
 
Selanjutnya, Nadia memperingatkan kepada masyarakat ketika melakukan wisata di luar kota, untuk terlebih dahulu melihat tingkat kepadatan tempat tersebut barangkali tempatnya padat, yang bisa mempertinggi kemungkinan penularan Covid-19. 
 
"Paling penting dan yang keempat, sebenarnya kalau memang terlalu padat tempat-tempat wisata, sebaiknya dihindari. Apalagi kalau kita membawa anak-anak yang usianya di bawah 6 tahun," jelasnya.
 
 
Besar harapan Nadia untuk hidup normal berdampingan dengan virus Covid-19. Akan tetapi tingginya minat masyarakat untuk melakukan aktivitas ke luar kota, diperlukan vaksin jenis booster. 
 
Dia juga Menegaskan bahwa masuk ke tempat wisata diberlakukan syarat menggunakan PeduliLindungi. 
 
 
"Bukan hanya mudik saja, jadi Idul Fitri jadi arus untuk liburan juga, tempat wisata harus benar-benar menggunakan PeduliLindungi," tuturnya.***
 
 

Editor: Ahmad R

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x