Malang Diguncang Gempa 6,7 Magnitudo, Getaran Terasa Sampai di Blitar

- 10 April 2021, 18:40 WIB
Alat pendeteksi gempa
Alat pendeteksi gempa /Goodnewsfromindonesia

MEDIA PAKUAN- Wilayah Malang Jawa Timur diguncang gempa berkekuatan 6,7 magnitudo pada Sabtu, 10 April 2021 sekira pukul 14:02 WIB.

Selain di wilayah itu, gempa tersebut juga dilaporkan terasa di sejumlah wilayah sekitar Kota Malang.

Getaran sampai ke Blitar, Mojokerto, Sidoarjo, Nganjuk, Madiun, Bojonegoro, hingga beberapa wilayah di Yogyakarta.

Baca Juga: DPR Kritisi Pengabungan Menristek dan Kemendikbud, Dianggap Langkah Mundur Pemerintahan Jokowi

Dilansir dari Media Blitar, satu rumah ambruk, dan beberapa diantaranya mengalami rusak. Sejumlah rumah retak-retak hingga rusak parah di daerah Desa Tepas, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar.

Diketahui, rumah tersebut merupakan milik Mbah Saekoni yang mengalami rusak parah total kerugian ditaksir sekira Rp50 juta.

Selain rumah warga yang dilaporkan mengalami kerusakan, sejumlah swalayan di wilayah Blitar seperti di Kecamatan Wlingi dan Kecamatan Kesamben ikut terdampak. Produk-produk yang dipajang jatuh berserakan.

Bahkan beberapa produk kemasan minuman kaca, terlihat jatuh hingga pecah.

Baca Juga: Selain Lansia, Penggali Kubur Ternyata Bisa Jadi Prioritas Vaksinasi Covid-19

Halaman:

Editor: Hanif Nasution

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x