Mayat Perempuan Tak Berbusana di Sungai Cipelang Sukabumi Masih dalam Kondisi Segar, Identitasnya Misterius

- 25 Januari 2023, 21:31 WIB
Mayat perempuan yang hanyut di Sungai Cipelang Sukabumi dievakuasi ke RSUD R Syamsudin SH.
Mayat perempuan yang hanyut di Sungai Cipelang Sukabumi dievakuasi ke RSUD R Syamsudin SH. /Manaf Muhammad

MEDIA PAKUAN - Polisi belum dapat memastikan identitas asli mayat perempuan yang hanyut di Sungai Cipelang Kota Sukabumi Jawa Barat, Rabu 25 Januari 2023.

Perempuan tersebut ditemukan tersangkut di bebatuan yang ada di Sungai Cipelang Sukabumi tepatnya di Jalan Sejahtera RT 01 RW 20 kelurahan Dayeuhluhur kecamatan Warudoyong sekitar pukul 11.00 WIB.

Plh Kapolsek Warudoyong Resor Sukabumi Kota AKP Iman Retno mengungkapkan, mayat tersebut telah dievakuasi ke RSUD R Syamsudin SH.

Setelah diperiksa terdapat luka di bagian kepala yang diduga timbul akibat terjadi benturan keras ke bebatuan di Sungai Cipelang.

Baca Juga: Geger Mayat Perempuan Tak Berbusana Nyangkut di Bebatuan Sungai Cipelang Kota Sukabumi

"Mayat tadi setelah dicek ada luka di kepala itu mungkin benturan ke batu apa gimana nanti kita hasil ke dokter lebih jelas lagi," ungkapnya, Rabu 25 Januari 2023.

"Karena di tengah tengah sungai sementara kita tadi diangkut dengan tim INAFIS juga disidik jari tapi tidak terdeteksi masih belum ketemu," jelasnya.

Iman menduga, mayat perempuan tersebut berusia kisaran 18 sampai 22 tahun. Namun sejauh ini belum ada warga sekitar yang mengetahui identitas perempuan belia tersebut.

"Tadi sudah koordinasi dengan RT RW kebetulan juga hadir Bu RW di sana tadi kita tanyain Alhamdulillah tidak ada yang kehilangan mungkin ke depan bilamana ada warga masyarakat yang lain sekitar Sukabumi raya bilamana ada yang merasa kehilangan silahkan bisa menghubungi tadi," tuturnya.

Baca Juga: SDN Gunungsentul Sukabumi Dilanda Banjir hingga Setinggi 1 meter, Puluhan Siswa Terpaksa Dipulangkan

Selain dalam kondisi tanpa busana, mayat tersebut kata Iman, belum lama meninggal dunia dalam artian kondisi badannya belum membusuk.

"Tadi udah koordinasi dengan tim kamar mayat, mayatnya masih kayaknya kurang lebih seharian kurang masih seger belum kaku," tandasnya di Sukabumi.***

Editor: Manaf Muhammad

Sumber: Media Pakuan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x