Ultimatum Ramadhan! Kasat Lantas Polres Sukabumi Kota Buru Motor Berknalpot Bising, Coba Perhatikan

- 12 April 2021, 14:19 WIB
ILUSTRASI knalpot bising. Aparat kepolisian  Polsek Ciawi, Tasikmalaya menindak pengguna knalpot bising.*
ILUSTRASI knalpot bising. Aparat kepolisian Polsek Ciawi, Tasikmalaya menindak pengguna knalpot bising.* /DOK. PIKIRAN RAKYAT/
 
 
 
MEDIA PAKUAN - Penegakkan penertiban lalu lintas di Kota Sukabumi terus ditingkatkan selama bulan Ramadhan tahun 2021 ini.
 
Hal itu ditegaskan Kasat Lantas Polres Sukabumi Kota, AKP Sujana ketika diwawancara di Mapolres Sukabumi Kota, Senin 12 April 2021.
 
Menurutnya knalpot bising merupakan salah satu hal yang menyebabkan ketidaknyamanan masyarakat umum ketika di jalan raya.
 
"Ada keluhan dari beberapa warga masyarakat sesuai yang diinformasikan dari Bu Kapolres juga di samping itu juga bisa mengganggu kenyamanan apalagi itu merupakan salah satu pelanggaran hukum juga" jelasnya.
 
 
 
 
Kegiatan ini juga nantinya akan melibatkan seluruh personel Polres Sukabumi Kota termasuk juga Polsek jajaran.
 
"Di samping itu juga diimbangi dari Polsek jajaran, Semua unsur yang terlibat di dalam wilayah hukum polres Sukabumi Kota intinya seluruh personel polres Sukabumi kota" pungkasnya.
 
Selain itu, satu hari menjelang Ramadhan penertiban lalu lintas terus ditingkatkan. Kata Sujanan akan diberlakukan kembali operasi Lodaya.
 
 
 
"Kita sudah mensosialisasikan ke masyarakat terhitung mulai tanggal 12 hari ini sampai dengan 25 April kota melaksankan giat operasi keselamatan Lodaya 2021" katanya.
 
Untuk penertiban knalpot bising ia menegaskan akan dilakukan hingga seterusnya.***

Editor: Ahmad R

Sumber: Media Pakuan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x