'Pentingnya Perempuan Berpendidikan' Menurut Finalis Putri Hijab Jabar Lulusan Al Azhar Mesir, Musona Ratu

- 14 Juli 2023, 22:16 WIB
Potret Finalis Putri Hijab Jabar Lulusan Universitas Al Azhar Mesir, Musona Ratu
Potret Finalis Putri Hijab Jabar Lulusan Universitas Al Azhar Mesir, Musona Ratu /Gilang Ramadhan


Media Pakuan – Salah seorang perempuan lulusan S1 jurusan Syariah Islamiyah Universitas Al Azhar, Kairo, Mesir, Musona Ratu Milik Mariam Sil Rahidiany, Lc., mengungkap pentingnya kaum hawa yang berpendidikan.

Musona Ratu menyampaikan, pendidikan adalah satu-satunya instrumen pengantar bagi siapapun untuk dapat menjadikan dirinya sebagai manusia seutuhnya.

Dalam hal ini, Musona Ratu mengutip salah satu hadist Rasulullah SAW tentang akhlak yang berkaitan dengan pendidikan.

Baca Juga: Rendy Kjaernett Minta Maaf Ke Anak Pasca Selingkuh Dengan Syahnaz Sadiqah, Berjanji Untuk Perbaiki Kesalahan

"Sebagaimana sebuah hadits yang Rasulullah SAW katakan bahwa sesungguhnya aku diutus untuk menyempurnakan akhlak
manusia.

Kemudian dalam menjelaskan hadits ini para ulama banyak yang berpendapat bahwa konteks penyempurnaan akhlak manusia yang Rasulullah SAW katakan adalah pendidikan," Ungkap Musona, Jumat, 14 Juli 2023.

Perempuan yang kini bekerja sebagai pengisi kajian Islam online maupun offline, pengisi seminar, make up artist (MUA), dan content creator itu juga mengatakan bahwa dengan pendidikan, manusia akan dapat memanusiakan sesama manusia dan menjadikannya sebagai manusia seutuhnya.

Baca Juga: Sudah Maafkan Syahnaz Sadiqah Yang Selingkuh Dengan Rendy Kjaernett, Jeje Govinda: Kita Bukan Manusia Sempurna

Hal tersebut lah yang menjadi salah satu motivasi dirinya melanjutkan kuliah ke luar negeri, Universitas Al Azhar, Kairo, Mesir.

Halaman:

Editor: Pena Destaviani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x