Politikus PDIP Minta Polisi Ambil Alih Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19, Alasannya Bikin Geleng-Geleng

- 6 Agustus 2021, 15:02 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto memantau lngsung pemberian vaksinasi massal di Balikpapan, Kalimantan Timur, Jumat 6 Desember 2021
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto memantau lngsung pemberian vaksinasi massal di Balikpapan, Kalimantan Timur, Jumat 6 Desember 2021 /Foto: Humas Polda Jateng/


MEDIA PAKUAN - Politikus PDI Perjuangan Junimart Girsang mengapresiasi pencapaian institusi Polri yang ikut andil menjalankan program vaksinasi Covid-19.

Dalam pelaksanaan program vaksinasi Covid-19 massal yang dilakukan Polri sangat cepat dan efektif dengan pencapaian hingga satu juta orang per hari.

Ia mengungkapkan program vaksinasi yang dilaksanakan Polri dengan mengerahkan seluruh kepolisian daerah berhasil melakukan vaksinasi sampai dengan satu juta orang.

Baca Juga: Genap Satu Tahun Media Pakuan, Ulama Kota Sukabumi Apresiasi Kehadiran PR Media Network

Junimart Girsang yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi II DPR RI meminta kepolisian agar mengambil alih pelaksanaan program vaksinasi nasional.

Ia mengatakan, program vaksinasi yang selama ini dilaksanakan atas koordinasi pemerintah daerah sebaiknya diserahkan dan dibebankan kepada Kepolisian.

"Pasalnya sejak dimulai hingga saat ini masih sedikit jumlah penduduk yang telah menerima vaksinasi, jauh dari harapan," katanya seperti dikutip dari rilis DPR, Jum'at 6 Agustus 2021.

Baca Juga: Yahudi Israel Harmonis di Manado Sulawesi Utara, Kerap Bahas Tentang Konflik di Timur Tengah

Lebih lanjut Girsang menyebut perlu dilakukan untuk mendorong percepatan vaksinasi yang seharusnya pemerintah melakukan evaluasi terhadap program yang berlangsung tujuh bulan ini.

"Sebaiknya tanggung jawab program vaksinasi Covid-19 ini diserahkan saja ke Polri untuk menjadi eksekutor. Jangan lagi dibawah koordinasi pemerintah provinsi," ujarnya.

Halaman:

Editor: Ahmad R

Sumber: DPR


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x