Khawatir Bencana Susulan, Polisi Amankan Ruas Jalan Pembangunan di Kota Sukabumi: Pasca Hujan Deras

- 26 April 2024, 15:05 WIB
Polsek Cibeureum amankan jalan amblas di ruas jalan pembangunan Kota Sukabumi, Jumat 26 April 2024
Polsek Cibeureum amankan jalan amblas di ruas jalan pembangunan Kota Sukabumi, Jumat 26 April 2024 /ahmad Rayadie/

MEDIA PAKUAN - Bencana tanah longsor susulan di ruas Jalan Raya Pembangunan, Kampung Selakso Kelurahan Babakan Kecamatan Cibeureum Kota Sukabumi, Jumat 26 April 2024 dikhawatirkan semakin meluas.

Apalagi tanda-tanda bencana susulan sangat rentan terjadi seiring retakan jalan pada lalu lalang kendaraan berat terlihat.

Bencana pasca hujan deras mengguyur Sukabumi menyebabkan badan jalan milik provinsi Jawa Barat itu, amblas mencapai panjang 25 meter dan lebar 4 meter dengan ketinggian hingga 7 meter.

Amblas jalan diduga terjadi akibat Tembok Penahan Tanah (TPT) tidak kuat menahan debit air dibantaran sungai Pencelut pasca hujan deras,Kamis 25 April 2024 malam.

Baca Juga: IRT Sukabumi jadi Dalang Investasi Bodong Berkedok Koperasi

Langkah antispasi bencana susulan menimbulkan korban jiwa, personil Markas Kepolisian Sektor (Mapolsek) Cibeureum Polres Sukabumi melakukan pengamanan diareal lokasi bencana.

Dibantu warga, petugas kepolisian memasang rambu-rabu pengamanan yang terbuat dari kayu balok hingga memasang police line.

Bahkan Polsek Cibeureum langsung berkoordinasi dengan pihak terkait untuk segera membangun dan memperkuat kembali TPT yang jebol ini agar aktifitas warga dapat terus berjalan dengan nyaman.

"Kami tidak hanya mengamankan titik lokasi jalan amblas. Tapi berkoordinasi dengan dinas terkait,"kata Kapolsek Cibeureum, AKP Suwaji.

Halaman:

Editor: Ahmad R

Sumber: Media Pakuan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x