Rusia Targetkan Serangan ke Kilang Minyak Ukraina di Odesa dan Kremechuk

- 4 April 2022, 10:58 WIB
Rusia Targetkan Kilang Minyak Ukraina di Odesa dan Kremechuk
Rusia Targetkan Kilang Minyak Ukraina di Odesa dan Kremechuk /Zohra Bensemra/REUTERS

MEDIA PAKUAN - Rusia menyerang dan telah menghancurkan kilang minyak di wilayah Polvata tengah dan menyerang "infrastruktur penting" lainnya, kemungkinan besar fasilitas minyak tersebut berada di dekat kota pelabuhan utama Odesa.

Sementara penyerangan Rusia juga terjadi di Kremenchuk yang menargetkan satu-satunya kilang minyak di Ukraina.

Gubernur wilayah Poltava, Dmytro Lunin melaporkan bahwa serangan yang menargetkan kilang minyak tersebut telah hancur karena roket pada Sabtu.

Baca Juga: Berhasil Bantai Brunei 12-0, Timnas Futsal Indonesia Bersiap Hadapi Malaysia di Partai Kedua

"Api di kilang telah padam tetapi fasilitas tersebut telah musnah total dan tidak dapat berfungsi lagi,” ucap Lunin.

Kehancuran kilang tersebut tidak dapat diverifikasi secara independen. secara aktif pabrik tersebut telah memproses sekitar 3,2 juta ton minyak pada tahun lalu.

Akibat serangan tersebut, Ukraina harus merelakan kerugiannya yang bisa mengakibatkan kekurangan pasokan militer Ukraina.

Baca Juga: Lithuania, Negara Uni Eropa Pertama yang Stop Impor Gas Alam Rusia

Sebelum kejadian tersebut juga, seorang pejabat Ukraina yang merupakan ajudan kementerian dalam negeri mengatakan, bahwa pihaknya telah menerima roket terlebih dahulu yang menghantam Mykolaiv.

Seorang perwira Komando Operasi Selatan Ukraina, Vladyslav Nazarov mengatakan bahwa "semua sistem dan struktur yang relavan tidak berfungsi. Tidak ada korban yang dilaporkan".

Baca Juga: Satelit Berhasil Tangkap Penampakan Parit Kuburan Massal di Depan Gereja Ukraina

Walikota Odesa, Gennadiy Trukhanov bahwa saat ini situasinya "terkendali", dan menambahkan "rumah, infrastruktur sipil, atap telah mengalami kerusakan".

Kota Odesa adalah erupakan pangkalan utama bagi angkatan laut Ukraina, yang berada si samping pelabuhan Laut Hitam Ukraina, seperti Mariupol dan Mykolaiv.

Jika kota tersebut dapat diambil alih Rusia, kemungkinan Rusia akan memberi koridor darat dari Krimea ke Transnistria, yang bisa saja memisahkan diri dari Ukraina.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Aljazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x