Diprediksi 4 Pebulutangkis Indonesia Lolos ke Semifinal BWF Word Tour Finals, Nasib Anthony Ginting ?

29 Januari 2021, 09:26 WIB
hasil lengkap pertandingan wakil Indonesia di BWF Word Tour Finals hari kedua: /

MEDIA PAKUAN - Hasil permainan tadi malam empat pasangan ganda perwakilan dari Indonesia berpeluang lolos ke Semifinal BWF Word Tour Finals 2020.

Namun pemain tunggal Indonesia Anthony Sinisuka Ginting harus rela menelan dua kali kekalahan yang menyebabkan langkah harus terhenti.

Pemain peringkat ke 6 dunia tersebut harus takluk atas lawannya yakni pemain Chinese Taipei, Chou Tien Chen dengan skor 19-21, 11-21.

Baca Juga: Yakin Mau Dilewat, Inilah Promo Kendaraan SUV Terbaik Januari 2021

Namun kendati demikian empat pasangan ganda Indonesia masih berpeluang lolos ke Semifinal, setelah melihat hasil pertandingan kedua mereka.

Yang mana pertandingan kedua berlangsung pada Kamis, 28 Januari 2021, dimana tiga dari lima wakil berhasil meraih kemenangan, yakni Greysia/Apriyani, Hafiz/Gloria, dan Praveen/Melati.

Meski sayangnya dipermainan kedua pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan kalah oleh pasangan Korea Selatan Choi Sol Gyu/Seo Seung Jae 19-21, 16-21.

Baca Juga: Hari Ini Sabtu Kliwon, Inilah Watak Weton Berdasarkan Primbon Jawa

Tapi pasangan The Daddies tersebut masih berpeluang bisa lolos melaju ke Semifinal berlaga di Impact Arena, Bangkok, Thailand.

Keempat pasangan ganda yang berpeluang lolos melaju ke babak semifinal yakni pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan,

Tiga pasangan yang mengantongi kemenangan yakni pasangan Greysia/Apriyani yang menang mudah atas wakil Malaysia Vivian Hoo/Yap Cheng Wen dengan skor 21-17, 21-7.

Baca Juga: Cek Sekarang HP Anda! Siapa Tahu Penerima Subsidi Gaji BLT BPJS Ketenagakerjaan Termin 3, Buruan Ini Linknya

Namun, agar bisa lolos ke semifinal pasangan peringkat kedelapan dunia itu harus memenangi laga ketiga yang akan dilaksanakan Jumat, 29 Januari 2021 ini.

Pasangan yang juga membuka peluang lolos ke semifinal yakni Praveen/Melati meski pada pertandingan pertama mereka kalah dari pasangan tuan rumah, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.

Namun juara All England 2020 itu akhirnya memetik kemenangan perdana setelah menundukkan unggulan pertama asal Inggris Marcus Ellis/Lauren Smith dengan skor 22-20, 21-19.

Baca Juga: Spesifikasi Tenaga Mesin Porsche 2021, Kualitas Interior yang Luar Biasa

Demikian juga dengan Hafiz/Gloria yang meraih kemenangan pertamanya atas wakil Jerman Mark Lamsfuss/Isabel Harttrich. Setelah melewati tiga set dengan susah payah, mereka akhirnya menang dengan skor 15-21, 22-20, 21-15.

Berikut hasil lengkap pertandingan wakil Indonesia di BWF Word Tour Finals hari kedua:

1. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Choi Sol Gyu/Seo Seung Jae 19-21, 16-21

Baca Juga: Formasi Staf Hukum Masih Kosong! Lowongan Kerja BUMN di PT Nindya Karya Persero Januari 2021: Minimal S1

2. Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Vivian Hoo/Yap Chen Wen 21-17, 21-7

3. Anthony Sinisuka Ginting vs Chou Tien Chen 19-21, 11-21

4. Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich 15-21, 22-20, 21-15

5. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavinati vs Marcus Ellis/Lauren Smith 22-20, 21-19

Sumber: Antaranews

Editor: Popi Siti Sopiah

Tags

Terkini

Terpopuler