Salut! Pemkot Bogor Jemput Lansia Tak Mampu untuk Jalani Vaksinasi

- 29 Maret 2021, 21:09 WIB
ISTIMEWA
ISTIMEWA /

MEDIA PAKUAN-Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor menjemput para lansia yang tidak mampu untuk datang ke tempat berlangsungnya vaksinasi.

Cara ini sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab Pemkot, dalam mencegah virus corona, yang masih melanda hingga kini.

Kegiatan ini diketahui melalui akun Instagram terverifikasi Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto, sebagaimana dilansir oleh Media Pakuan.

Baca Juga: Anggota DPR RI, HM Muraz Berharap Tol Bocimi Seksi II Selesai Pertengahan Tahun 2021

Adapun penerima vaksinasi kali ini ialah Panti Wreda Salam Sejahtera, Bogor Utara.

"Banyak lansia yang tidak mampu untuk datang ke tempat vaksinasi. Pemkot akan datangi semua panti lansia dan rumah-rumah lansia semaksimal mungkin.

Siang tadi saya kunjungi Panti Wreda Salam Sejahtera, Bogor Utara. Peserta vaksinasi tertua di tempat ini berusia 95 tahun," tulis @bimaaryasugiarto pada Ahad, 28 Maret 2021.

Pemkot berkolaborasi dengan Telekomedika dan Doclink Indonesia dalam pelaksanaannya,  sebanyak 240 lansia telah divaksin di panti tersebut, termasuk para pendamping.

Bima menyampaikan, Dinas Kesehatan Kota Bogor akan menuntaskan 21.000 vaksinasi lansia, dari target sasaran yang sudah terdata, yakni sebanyak 61.000 orang.

Halaman:

Editor: Hanif Nasution

Sumber: @bimaaryasugiarto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x