Dipercepat! 70 Persen Warga Sumedang Ditargetkan Terima Vaksin

- 20 Maret 2021, 20:20 WIB
Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir /INSTAGRAM
Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir /INSTAGRAM /

MEDIA PAKUAN - Sebagai upaya menekan penyebaran Covid-19, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumedang mempercepat vaksinasi.

Sebanyak 70 persen warga Sumedang ditargetkan mendapatkan vaksin pada akhir tahun 2021 ini.

Hal ini disampaikan oleh Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir, ketika meninjau langsung vaksinasi massal yang dilaksanakan di Markas Kodim 0610, pada Sabtu, 20 Maret 2021 tadi.

Baca Juga: Curah Hujan Masih Tinggi, Walkot Bandung Oded Muhammad Danial Bangun Penangkal Banjir

"Memantau vaksinasi massal untuk pekerja publik dan kelompok lansia yang sedang digelar Markas Kodim 0610 Sumedang, pagi tadi.

Pemkab Sumedang melakukan percepatan vaksinasi sehingga 70 persen warga Sumedang pada akhir tahun ini sudah mendapat vaksin," tulis @dony_ahmad_munir, sebagaimana dilansir oleh Media Pakuan.

Vaksinasi atau imunisasi merupakan pemberian vaksin ke dalam tubuh seseorang untuk memberikan kekebalan terhadap suatu penyakit.

Tahun 2019, pemerintah menargetkan program vaksinasi akan selesai pada 2021, dari 269,5 juta jiwa masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Purwakarta Siap Jadi Panutan! Begini 5 Program yang Disiapkan Pemkab Demi Masyarakat Terhindar Penyakit

Halaman:

Editor: Hanif Nasution

Sumber: @doni_ahmad_munir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x