India di Tengah Lonjakan Covid-19, Rumah Sakit Mengalami Kebakaran, Polisi: 18 Orang Tewas

- 2 Mei 2021, 09:44 WIB
ILUSTRASI/ kebakaran terjadi di India
ILUSTRASI/ kebakaran terjadi di India /tangakap layar/ ANTARA

 

MEDIA PAKUAN - Di tengah lonjakan Covid-19, Rumah sakit di India mengalami kebakaran yang menyebabkan 18 pasien tewas.

Polisi mengatakan kebakaran terjadi di ruang Covid-19 di lantai dasar, namun untuk penyebabnya masih dalam penyelidikan.

Dia mengatakan Kebakaran dimulai sekitar tengah malam namun dapat segera dipadamkan dalam waktu satu jam.

“Enam belas pasien dan dua anggota staf tewas dalam kebakaran itu. Dua belas dari mereka meninggal karena kebakaran dan asap, ”kata RV Chudasama, seorang pengawas polisi di Bharuch, dikutip Media Pakuan dari Aljazeera 2 Mei 2021.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Hari Ini Minggu 2 Mei 2021: ANTV, SCTV, dan INDOSIAR

Baca Juga: Ingin Dapat BLT UMKM Rp1,2 Juta di Mei 2021, Segera Cek eform.bri.co.id ini Caranya

Menurut beberapa pendapat menyebutkan bahwa kebakaran terjadi akibat korsleting dan juga ada yang menyebutkan adanya kebocoran dari tabung oksigen.

Saluran berita lokal menunjukkan rekaman bangsal rumah sakit yang mengalami hancur total akibat terjadinya kebakaran.

Petugas polisi BM parmar mengatakan dari kebakaran tersebut petugas rumah sakit dan petugas pemadam kebakaran berhasil menyelamatkan tiga puluh satu pasien di Rumah Sakit Kesejahteraan.***   

Editor: Iing Nuryasin

Sumber: Aljazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x