Terbongkar Pelaku Ledakan Mobil Tewaskan Daria Dugina (29), Ahli Strategi dan 'Otak Putin'

23 Agustus 2022, 10:18 WIB
Terbongkar Pelaku Ledakan Mobil, Tewaskan Daria Dugina (29) Ahli Strategi dan 'Otak Putin' /france24.com/

MEDIA PAKUAN - Daria Dugina tewas terbunuh dalam sebuah bom mobil yang ditanam di SUV yang dikendarainya di pinggiran Moskow pada Minggu waktu setempat.

Daria Dugina berusia 29 tahun adalah seorang ahli teori politik Rusia. Daria Dugina juga sering disebut "otak Putin"

Dugin adalah pendukung terkemuka konsep "dunia Rusia", sebuah ideologi spiritual dan politik yang menekankan nilai-nilai tradisional, pemulihan kekuatan Rusia dan persatuan semua etnis Rusia di seluruh dunia.

Baca Juga: Akibat Kelombang Panas, Warga Dihebohkan Penampakan 3 Patung Buddha di Sungai Yangtze China

Dia juga pendukung keras langkah Presiden Rusia Vladimir Putin mengirim pasukan ke Ukraina.

Ledakan itu terjadi saat putrinya kembali dari festival budaya yang dia hadiri bersamanya.

Laporan media Rusia mengutip saksi yang mengatakan SUV itu milik Dugin. Dugin sendiri memutuskan pada menit terakhir untuk bepergian dengan kendaraan lain.

Baca Juga: Eropa Genting ! Euro jatuh Ke Level Terendah, Musim Dingin Bulan Depan di Tengah Krisis Energi

Pemboman mobil, yang tidak biasa terjadi di Moskow, kemungkinan akan memperburuk ketegangan antara Rusia dan Ukraina.

Denis Pushilin, presiden separatis Republik Rakyat Donetsk, wilayah pro-Moskow yang menjadi fokus pertempuran Rusia di Ukraina, menyalahkan ledakan itu pada “teroris rezim Ukraina, yang mencoba membunuh Alexander Dugin.”

Mykhailo Podolyak, seorang penasihat Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy, membantah keterlibatan Ukraina, dengan mengatakan, "Kami bukan negara kriminal, tidak seperti Rusia, dan jelas bukan negara teroris".

Baca Juga: Mati atau Pergi! Industri Hiburan Moskow Kian Terpuruk, Para Musisi Rusia Meninggalkan Negaranya

Usut punya usut menurut pemberitaan AFP pelaku pembunuhan putri Alexander Dugin disebut adalah kelompok pemberontak Rusia, Tentara Republik Nasional (NRA).

Daria tewas saat mengendarai mobil ayahnya yang ternyata dipasangi bom, sehingga dinyakini Alexander adalah sebagai sasarannya.***

Sumber: AFP , france24.com

Editor: Popi Siti Sopiah

Tags

Terkini

Terpopuler