Cobain! Resep Cara Membuat Gulai Daun Singkong Ala Rumahan Dijamin Rasanya Bikin Nagih

- 28 Februari 2024, 16:30 WIB
Resep gulai daun singkong khas Padang. Rekomendasi menu buka puasa Ramadhan 2023
Resep gulai daun singkong khas Padang. Rekomendasi menu buka puasa Ramadhan 2023 /YouTube Ika Mardatillah

- 1 ikat daun singkong
- 2 cm lengkuas geprek
- 2 batang serai geprek
- 3 lembar daun jeruk
- 3 lembar daun salam
- Lada bubuk secukupnya
- Ketumbar bubuk secukupnya
- Kunyit bubuk secukupnya
- 1 bungkus santan instan kecil

Bumbu halus:

- 6 bawang merah
- 4 bawang putih
- 3 butir kemiri
- 1 cm jahe
- 6 cabai keriting

Baca Juga: Begini Resep Cara Membuat Sawut Singkong Enak

Cara membuat:

1. Didihkan air, masukkan 1 sdm garam lalu masukkan sayur, masak hingga matang, angkat, tiriskan (peras airnya), lalu potong-potong.

2. Tumis bumbu halus, masukkan serai, lengkuas, daun jeruk, daun salam, ketumbar, lada bubuk, dan kunyit bubuk, tumis hingga harum.

3. Masukkan daun singkong, lalu santan, aduk-aduk lalu tambahkan air secukupnya.

4. Terakhir masukkan garam dan penyedap rasa sesuai selera, cek rasa. Angkat.***

 

Halaman:

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: You Tube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah