Makanan Khas Bandung! Berikut Resep Dadar Gulung Ubi Ungu, Dijamin Bikin Ketagihan

26 Juni 2023, 17:30 WIB
terdapat resep dadar gulung ubi ungu yang harus kalian coba bikin di rumah /Instagram @sukmawati_rs/

MEDIA PAKUAN - Berikut ini terdapat resep dadar gulung ubi ungu yang harus kalian coba bikin di rumah.

Dadar gulung merupakan tradisional khas kota Bandung yang bentuknya bulat memanjang dan didalamnya terdapat parutan kelapa dengan campuran gula Jawa cair.

Mengapa disebut dengan dadar gulung? Ternyata kulit dadar gulung yang bentuknya seperti telur dadar.

 Baca Juga: Mudah Sekali! Berikut Resep Rendang Tenggiri Pete, Jadi Makanan yang Spesial untuk Keluarga

Anda bisa mendapatkan makanan ini dipasar bahkan di pedagang kaki lima.

Dadar gulung telah tersebar luas keseluruh Indonesia, sebagai makanan yang lezat.

Tak hanya itu ternyata dadar gulung juga banyak farian rasanya bulai dari dadar gulung biasa.

Kemudian ada dadar gulung ubi ungu, dadar gulung pisang coklat dan masih banyak lagi.

 Baca Juga: Bikin Ngiler! Berikut Resep Wingko Babat asal Lamongan yang Enak, Jadi Menu Spesial Keluarga

Berikut ini resep dadar gulung ubi ungu yang perlu anda ketahui simak sebagai berikut.

Bahan yang diperlukan:
- 150gr tepung terigu
- 75gr ubi ungu kukus
- 1 butir telur
- 1 sdm margarin cair
- 350ml santan sedang/susu cair
- 1/2 sdt garam

Isi unti kelapa:
- 1/2 buah kelapa parut, pilih yang setengah tua
- 100gr gula merah, bisa campur dengan gula pasir, sesuai selera.
- 1 lembar daun pandan
- 1/4 sdt garam
- 75ml air

 Baca Juga: Jajanan Spesial Pinggir Jalan, Inilah Berikut Resep Takoyaki: Dijamin Laris Manis

Cara membuat isiannya:
1. Didihkan gula merah iris dengan air hingga larut, kemudian saring.

2. Campur larutan gula merah kedalam kelapa parut, daun pandan, garam, masak hingga sampai meresap, kemudian sisihkan.

Cara membuat kulit:
1. Blender santan/susu cair dan ubi ungu yang sudah direbus hingga halus.

2. Panaskan teflon, oles sedikit margarin (di awal saja).

3. Ambil sesendok sayur adonan, kemudian tuang ke teflon.

4. Buat dadar tipis, masak hingga matang kemudian angkat.

5. Ambil sesendok isi lipat kanan kiri kemudian gulung.

Setelah jadi anda bisa mengsajikannya kepada keluarga dirumah.

Demikianlah resep dadar gulung ubi ungu yang harus anda coba dirumah semoga bermanfaat.***

Editor: Holis Sindy Sauri

Tags

Terkini

Terpopuler