Kecelakaan Maut di Cisaat Sukabumi, Pengendara Yamaha Byson Gagal Nyalip hingga Terlindas Truk

- 12 Februari 2024, 16:50 WIB
Tempat kejadian perkara (TKP) kecelakaan maut di Jalan Raya Cibatu Cisaat Kabupaten Sukabumi.
Tempat kejadian perkara (TKP) kecelakaan maut di Jalan Raya Cibatu Cisaat Kabupaten Sukabumi. /Manaf Muhammad/Media Pakuan

MEDIA PAKUAN - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Cibatu Cisaat Kecamatan Cisaat Kabupaten Sukabumi tepatnya di seberang Bengkel Mega Jaya Motor, Senin 12 Februari 2024 siang sekitar pukul 13.00 WIB.

Pantauan Media Pakuan di TKP pasca kecelakaan, warga ramai ramai berkumpul di sekitar lokasi kejadian. Sedangkan polisi melakukan olah TKP dan telah mengevakuasi korban ke rumah sakit.

Kecelakaan tersebut melibatkan sepeda motor Yamaha Byson warna hitam bernopol F 2449 IG dan kendaraan truk Isuzu Giga nomor polisi B 9394 VYT.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Sukabumi Kota IPDA Ade Hariswanto mengatakan, awal mulanya kedua kendaraan datang dari arah Cibadak menuju Kota Sukabumi. Sesampainya di lokasi kejadian, sepeda motor terjatuh hingga akhirnya pengendaranya terlindas truk.

Baca Juga: Gadis Muda Sukabumi Gantung Diri di Rumahnya: Sempat Tertolong, Namun Tewas di Rumah Sakit

"Kedua kendaraan tersebut datang dari arah yang sama arah barat karena sepeda motor itu berada di depan kemudian terjatuh dan pada saat terjatuh masuk ke bawah kendaraan truk tersebut kemudian persis bagian kepala itu mengenai ban kendaraan tersebut," kata Ade, Senin 12 Februari 2024.

"Diduga sepeda motor mendahului dari samping kiri kendaraan truk tronton tersebut. Kemudian diduga terjadi senggolan di bagian ban samping kiri (truk)," ujarnya.

Dia melanjutkan, akibat terlindas ban kendaraan truk, pengendara sepeda motor tewas di lokasi kejadian. Korban pun langsung dievakuasi ke RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi.

"Kondisi korban pada saat datang ke tempat kejadian sudah dalam keadaan meninggal dunia karena luka yang dialami pengendara sepeda motor yaitu mengalami luka di bagian kepala cukup parah," tambahnya.

Halaman:

Editor: Manaf Muhammad


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x