Puluhan Rumah di Kota Sukabumi Porak Poranda Diterjang Angin Puting Beliung : Atap Terbang - Dinding Roboh

- 27 Januari 2024, 19:47 WIB
Rumah warga di Cibeureum Kota Sukabumi porak poranda akibat diterjang angin puting beliung, Sabtu 27 Januari 2024.
Rumah warga di Cibeureum Kota Sukabumi porak poranda akibat diterjang angin puting beliung, Sabtu 27 Januari 2024. /Manaf Muhammad/



MEDIA PAKUAN - Angin puting beliung menerjang wilayah Kecamatan Cibeureum Kota Sukabumi tepatnya di Jalan Parahita Kampung Cibitung RW 02 Kelurahan Cibeureumhilir, Sabtu 27 Januari 2024.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Sukabumi Novian Rahmat mengatakan, bencana alam tersebut terjadi sekitar pukul 14.00 WIB.

BPBD Kota Sukabumi kemudian mengerahkan personel untuk terjun ke lokasi rumah-rumah yang diterpa amukan angin puting beliung. Puting beliung menerjang Kelurahan Cibeureum Hilir dan Kelurahan Limusnunggal.

"Sekitar jam 14.00 WIB kami team BPBD dapat laporan dari aparat kelurahan Limus Nunggal yang melaporkan sudah terjadi angin puting beliung," ujarnya, Sabtu 27 Januari 2024.

Baca Juga: Diduga Motif Cinta Segitiga, Pria Paruh Baya di Ciambar Sukabumi Dibacok OTK

Sejumlah rumah yang terdampak dari bencana puting beliung atapnya berhamburan. Bukan hanya itu, bahkan terdapat rumah yang dindingnya ikut roboh.

Pihaknya berkoordinasi dengan pemerintah kecamatan, unsur TNI dan Polri. Camat Cibeureum Kota Sukabumi, Yanwar Ridwan menambahkan, sejumlah rumah mengalami retak, roboh dan atap rumah terbawa angin puting beliung. Saat kejadian, kondisi cuaca sedang hujan berintensitas rendah.

"Akibat puting beliung dinding bangunan rumah roboh, atap rumah terbang dan retak. Di Kelurahan Cibeureum Hilir kerusakan terjadi pada 19 unit rumah yang dirincikan 7 rumah rusak berat dan 12 rumah rusak ringan. Sebanyak 20 KK yang terdampak." ujarnya.

"Sedangkan di Kelurahan Limus Nunggal ada 17 rumah rusak yang dihuni oleh 17 KK yang terdampak," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Manaf Muhammad

Sumber: Media Pakuan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x