KECEWA! Kapolres Sukabumi Kota Tegur Warga yang Masih Membandel, Sumarni: Masih Banyak Tidak Patuhi 5 M

- 19 April 2021, 17:48 WIB
Personil Polres Sukabumi Kota terus lakukan sosialisasi penggunaan masker seiring masih banyak membandel
Personil Polres Sukabumi Kota terus lakukan sosialisasi penggunaan masker seiring masih banyak membandel /Ahmad R/

“Hari ini, kami Jajaran Polres Sukabumi Kota kembali mengawasi dan mengingatkan masyarakat, khususnya yang ada di Jalan protokol dan kawasan pasar tradisional untuk selalu menerapkan protokol kesehatan,” ujar Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni kepada Media Pakuan

Baca Juga: ALHAMDULILLAH! Nagita Hamil Anak Ke-dua, Ini Doa yang Dipanjatkan Rafathar, Coba Simak Doanya

Baca Juga: Kerap Bikin Resah Masyarakat, Polri Pastikan Tumpas KKB Papua

Sebenarnya, kata Sumarni, warga hanya cukup menerapkan 5M. Yakni menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer.

"Dan yang lebih penting menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas,”katanya.

Selain itu, Sumarni mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tidak lakukan mudik lebaran tahun 2021 dalam rangka mencegah terjadainya penyebaran Covid-19.

“Kami juga mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tidak mudik lebaran dulu seperti yang telah disarankan oleh Pemeriuntah. Hal ini dilakukan untuk mengurangi dan mencegah penyebaran Covid-19 khususnya di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota,” katanya  Sumarni. ***

Halaman:

Editor: Ahmad R

Sumber: Media Pakuan (PRMN)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah