Sergap Pemuda Tanggung, Polisi dan TNI di Sukabumi Sita Sajam: Pengamanan Jelang Idul Adha

16 Juni 2024, 15:48 WIB
Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Ari Setyawan Wibowo saat ikut menyergap pemuda tanggung yang bawa senjata tajam /Ahmad Rayadie/Media Pakuan

MEDIA PAKUAN - 4 orang pemuda disergap Tim Patroli Presisi Polres Sukabumi Kota. E, S, D dan D, 4 diamankan salam serangaian penyergapan di kawasan Jalan Lingkar Selatan Warudoyong Kota Sukabumi.

Mereka diamankan petugas gabungan Polres Sukabumi Kota dan Subdenpom III/1-2 Sukabumi setelah memeroleh informasi warga. Gerak-gerik yang mencurigakan membuat warga memilih melaporkan ke aparat.

Benar saja, pasca usai dilakukan penggeledahan, mereka kedapatan membawa 2 bilah senjata tajam jenis golok, sebuah kunci letter T dan 3 (Tiga) unit sepeda motor.

Baca Juga: Meriahnya 'Fashion Show' Domba di Ponpes Dzikir Al Fath Sukabumi untuk Menyambut Idul Adha

Keempat pemuda berikut barang bukti langsung diserahkan ke Polsek Warudoyong.

Selain itu, Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Ari Setiawan Wibowo melalui Kasi Humas, Iptu Astuti Setyaningsih, Minggu 16 Juni 2024, tidak hanya mengamankan oknum pemuda. Tapi sejumlah unit sepeda motor yang dimodifikasi dengan knalpot tidak sesuai spesifikasi.

"Memang betul, tadi malam, Polres Sukabumi Kota bekerjasama dengan Subdenpom III/1-2 Sukabumi menggelar KRYD (kegiatan rutin yang ditingkatkan) akhir pekan dengan melakukan patroli ke beberapa lokasi yang berpotensi timbul gangguan kamtibmas," ujarnya.

Personil kepolisian Resort Kota Sukabumi tengah menggeledah tas seorang pemuda yang tertangkap basa bawa senjata tajam

Baca Juga: Beri Bantuan pada Korban Kebakaran, Ketua Karang Taruna Kecamatan Cikidang Beri Pesan Khusus untuk Warga

Ari Setyawan Wibowo mengatakan upaya preventif tim patroli gabungan menindak para pengendara sepeda motor dengan surat Tilang (bukti pelanggaran).

Bahkan menjadikan kendaraan mereka sebagai barang bukti pelanggaran karena menggunakan knalpot yang tidak sesuai spesifikasi tekhnis.

Baca Juga: Perhatian! Sahkah Berkurban dengan Hewan Buta? Para Ulama Sepakat Tidak Sah! Mengapa? Ternyata Ini

"Pada kesempatan ini juga, kami dari Polres Sukabumi Kota mengajak kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga kondusifitas kamtibmas.

Bila ada warga yang melihat atau mengetahui adanya gangguan kamtibmas, bisa segera melaporkannya kepada kami melalui call center 110 atau Lapor Pak Polisi-SIAP MAS di 0811654110."katanya.***

Editor: Ahmad R

Tags

Terkini

Terpopuler