Siap-siap Tarip KRL Naik! Jabodetabek Berpotensi, Bagaimana yang Lain?

- 6 April 2024, 10:35 WIB
Siap-siap Tarip KRL Naik! Jabodetabek Berpotensi, Bagaimana yang Lain?
Siap-siap Tarip KRL Naik! Jabodetabek Berpotensi, Bagaimana yang Lain? /Foto: X/@ridwanibnuhasan/

MEDIA PAKUAN - PT Kereta Api Indonesia (Persero) melalui KAI Commuter mengatakan keputusan mengenai penyesuaian tarif Kereta Rel Listrik (KRL) diputuskan oleh Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA), Kementerian Perhubungan.

VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba menuturkan, pembahasan terkait penyesuaian tarif KRL Jabodetabek merupakan ranah dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

Selain itu, keputusan final terkait kenaikan tarif juga akan ditentukan oleh Kemenhub, dalam hal ini Ditjen Perkeretaapian.

“Tarif sampai saat ini belum ada informasi, mungkin satu pintu nanti di DJKA Kemenhub. Kami kan operator dan tarif ditentukan oleh regulator. Kami patuh terhadap aturan yang disampaikan lewat regulator,” ujar Anne saat ditemui usai konferensi pers, di Jakarta Pusat, Jumat (5/4/2024).

Baca Juga: Pasca KRL Tabrak Mobik Diperlintasan Stasiun Daru, KAI: Sudah Bisa Dilewati

Kementerian Perhubungan saat ini tengah membahas rencana penyesuaian tarif Kereta Rel Listrik (KRL) secara internal. Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati belum bisa memastikan apakah tarif KRL bakal mengalami peningkatan.

Namun yang bisa dipastikan bahwa Kemenhub saat ini dalam tahap pembahasan untuk mengkaji tarif KRL.

Sebelumnya, Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati mengkonfirmasi penyesuaian tarif ini tengah dibicarakan bersama pemangku kepentingan terkait. Meski demikian, dia belum dapat memastikan kapan penyesuaian tarif ini akan diberlakukan.

“Masih kami bahas bersama para stakeholders. Belum kami pastikan soal realisasi pemberlakuannya,” jelas Adita. Dia melanjutkan, pembahasan ini merupakan tindaklanjut dari wacana terkait penyesuaian tarif KRL yang pernah disampaikan beberapa tahun lalu. Adita juga memastikan pihaknya telah melakukan kajian atau studi terkait kenaikan tarif ini. Adita juga menambahkan, Kemenhub secara rutin mengevaluasi pemberlakuan tarif KRL Jabodetabek setiap tahun.

Halaman:

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: PT KAI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x