Walikota Lubuklinggau Minta Aparat Tidak Bubarkan Pedagang saat PPKM: Mereka Cari Makan, Kasihan

- 15 Juli 2021, 10:20 WIB
Wali Kota Lubuklinggau, SN Prana Putra Sohe  minta Aparat Tidak Bubarkan pedagang saat PPKM: Mereka Cari Makan, Kasihan
Wali Kota Lubuklinggau, SN Prana Putra Sohe minta Aparat Tidak Bubarkan pedagang saat PPKM: Mereka Cari Makan, Kasihan /Kolase by Maya Alimuddin /

MEDIA PAKUAN - Walikota Lubuklinggau SN Prana Putra Sohe kini tengah menjadi perbincangan netizen.

Bukan tanpa alasan Prana menjadi perbincangan netizen usai video pidatonya viral di media sosial Twitter pada Rabu, 14 Juli 2021.

Dalam video yang diunggah oleh akun @bukuakik tersebut tampak Prana tengah memberi arajan kepada aparat yang kan bertugas.

Baca Juga: Manfaatkan Wakktu Disaat PPKM, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Pamer Skin Mobile Legend 50 Juta

Dalam video berdurasi 58 detik tersebut Prana diketahui mmeberikan arahan kepada para petugas yang akan melakukan penertiban kerumunan sesuai peraturan yang berlaku saat PPKM.

Namun, dalam pidatonya tersebut Prana menibta para petugas untuk tidak membubarkan para pedagang.

"Kita tidak melarang orang untuk berjualan, yang kita larang adalah kerumunan. Mereka itu cari makan. Jadi kalau kita bubar-bubarkan, kasihan," sebut Prana.

Baca Juga: Kalina Ocktaranny Akui Kehamilannya Terasa Sesak, Ini Alasannya

Prana juga memerintahkan para aparat mengedepankan cara-cara yang humanis dan simpatik saat memberikan edukasi terkait peraturan kepada para pedagang.

"Kalau memang dia (pedagang) tidak menimbulkan kerumunan, ya sudahlah (biarkan berdagang)," ujarnya.

"Tapi kalau mereka sampai menumbulkan kerumunan, yang ditertibkan itu kerumunannya, bukan pedagangnya," sambungnya.

Baca Juga: Rizky Billar dan Lesti Kejora Diisukan Batal Gelar Akad Nikah, Sang Ibunda Ikut Berkomentar: Pamali

Sontak pidato tersebut menjado sorotan netizen ditengah banyaknya video yang memperlihatkan para petugas pertiban PPKM yang kurang Humanis.

Video tersebut hingga kini sudah mendapat retweet sebanyak 3.677 kali dan likes 6.316 kali. Banyak warganet (netizen) yang memuji pidato Wali Kota Lubuk Linggau tersebut.

"Kalo atasannya kyk gini, insyaAllah bawahan2nya bakal gini jg. Keren jg bapak wong kito ini," cuit akun @gilangrahayu.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Twitter @bukuakik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x