Sempat Diingatkan Timnya dan Tetap Keras Kepala, Akhirnya CEO Eiger Meminta Maaf Lewat Youtube

- 6 Februari 2021, 13:39 WIB
Sempat Diingatkan Timnya dan Tetap Keras Kepala, Akhirnya CEO Eiger Meminta Maaf Lewat Youtube
Sempat Diingatkan Timnya dan Tetap Keras Kepala, Akhirnya CEO Eiger Meminta Maaf Lewat Youtube /Screenshoot/Youtube/Eiger Adventure

MEDIA PAKUAN - Terkait surat teguran untuk para konten kreator yang mengulas produk Eiger, ditanggapi oleh CEO PT Eigerindo Multi Produk Industri (MPI), Ronny Lukito.

Ronny dalam unggahan video di akun Youtube 'Eiger Adventure' mengucapkan minta maaf, atas surat teguran yang sempat viral itu.

Namun ada yang tidak diduga, ternyata surat teguran tersebut dibuat oleh CEO-nya itu sendiri.

Baca Juga: Wilayah Sukabumi Rawan Bencana! Wakil Menteri ATR BPN: Perkebunan Lebih Cocok jadi Terobosan

Maka Ronny memberitahukan, itu adalah kesalahannya dan bukan kesalahan tim Legal Eiger.

"Surat Keberatan tersebut adalah murni arahan dari saya dan bukan kesalahan tim Legal kami, khususnya Hendra ataupun Femmy Vandriansyah yang namanya tengah disebut-sebut," ungkap Ronny seperti dikutip Media Pakuan dari Youtube Eiger Adventure, pada Sabtu, 6 februari 2021.

CEO Eiger itu juga sudah meminta maaf kepada Hendra ataupun Femmy Vandriansyah, dan konten kreator lainnya.

Baca Juga: Alhamdulillah, Situasi Gunung Merapi di Perbatasan Jawa Tengah dan DI Yogyakarta lagi Tenang-tenangnya

"Mereka berdua tetap bersama kami di Eigerindo dan saya pun sudah menyampaikan permohonan maaf saya kepada mereka," tambahnya.

Halaman:

Editor: Holis Sindy Sauri

Sumber: YouTube Sobat Dosen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah