Alhamdulillah! Korban kecelakaan Perahu Nusakambangan Berhasil Ditemukan

6 Februari 2021, 15:29 WIB
Tim SAR gabungan berhasil temukan korban tenggelam akibat kecelakaan kapal di perairan Jonggor Pandan, Cilacap. /Dok. Basarnas Cilacap

MEDIA PAKUAN - Korban tenggelam dari kecelakaan perahu di perairan Jonggor Pandan, selatan Pulau Nusakambangan, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah akhirnya berhasil ditemukan.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP/Basarnas) Cilacap I Nyoman Sidakarya mengatakan korban swkira pukul 8:00 pada Sabtu, 6 Februari 2021.

"Korban atas nama Erik Supriyanto (47), warga Desa Ujunggagak, Kecamatan Kampung Laut, Cilacap, ditemukan tadi pagi, pukul 08.00 WIB, di sekitar lokasi kejadian," katanya seperti dilansir dari Antara.com.

Baca Juga: Alhamdulillah! BPUM BLT UMKM 2021 Rp2,4 Juta Diperpanjang, Cek Jadwalnya Disini

Dirinya mengatakan pertama kali jenazah korban ditemukan oleh seorang warga yang sedang mencari lobster.

Kemudian warga tersebut langsung melaporkan temuan mayat ke tim SAR.

"Begitu melihat sesosok mayat tergeletak di tepi pantai, orang itu segera melaporkannya ke tim SAR gabungan yang saat itu sedang melakukan pencarian korban atas nama Erik Supriyanto," tuturnya.

Baca Juga: Pedangdut Ayu Ting Ting Terjaring Ganjil Genap Kota Bogor, Eko Prabowo : Dia Kooperatif Kok

Kemudian tim SAR mengevakuasi korban dan memulangkannya ke rumah duka, Desa Ujunggagak.

Ia mengatakan evakuasi korban berjalan kurang lebih 4 jam hal tersebut karena terhalang lokasi yang sulit dijangkau.

Gelombang air saat oencarian juga cukup tinggi banyaknya karang di sekitar lokasi juga menjadi penghambat evakuasi.

Baca Juga: Inilah 3 Film Jadul Bergenre Fantasi yang Masih Populer dengan Biaya Fantastik

"Evakuasi tidak bisa dilakukan menggunakan perahu karena gelombangnya cukup tinggi dan banyak karang. Oleh karena itu, kami bawa jenazah Erik melalui jalur darat di Pulau Nusakambangan, selanjutnya disambung dengan perahu jukung menuju rumah duka yang berada di sekitar perairan Segara Anakan," ucapnya.

Sebelumnya sebuah perahu nelayan dikabarkan mengalami kecelakaan di perairan selatan Pulau Nusakambangan pada Jumat 5 Februari 2021 kemarin.***

Editor: Popi Siti Sopiah

Tags

Terkini

Terpopuler