Fenomena Hujan Cacing di China, Ternyata Benda Tersebut Adalah Catkins dari Pohon Poplar

- 20 Maret 2023, 13:28 WIB
Klaim tentang hujan cacing di China beredar di media sosial
Klaim tentang hujan cacing di China beredar di media sosial /Tangkapan layar

 

MEDIA PAKUAN - Ribuan surat kabar, saluran televisi dan situs berita di seluruh dunia membagikan berita tentang terjadinya hujan cacing di China.

Seperti yang beredar di media sosial, dimana sebuah video yang diklaim sebagai hujan cacing di Provinsi Liaoning China.

Untuk mencari kebenarannya, dilakukan pencarian berita di media China untuk mencari apakah ada laporan tentang fenomena hujan cacing itu.

Namun tidak ada pengumuman dari otoritas China dan hasil pencarian di media China tidak ditemukan laporan terkait hal tersebut.

Setelah memeriksa video lebih dekat, ternyata benda-benda tersebut bukanlah cacing.

Catkin
Catkin pixabay

Penduduk dan media China menyebut bahwa benda di atas mobil adalah Catkins dari pohon poplar.

Catkins adalah kelompok bunga yang menggantung di pohon dan tidak memiliki kelopak, da dapat ditemukan di banyak jenis pohon, angin membantu membawa serbuk sarinya untuk bereproduksi.

Pohon poplar ditanam secara luas di seluruh China dan merupakan pemandangan umum dii China selama musim semi.

Setelah video menjadi viral, para pengguna dan jurnalis China di Twitter menyanggah klaim tersebut, dan menyatakan bahwa benda itu tidak lain adalah Catkins dari pohon poplar.

Menurut Britannica Catkins adalah kumpulan bunga yang menggantung di batang dan tidak memiliki kelopak. Mereka dapat ditemukan di banyak jenis pohon seperti willow, birch, oak, dan lainnya.

Angin membawa serbuk sari dari bunga jantan ke bunga betina sehingga dapat bereproduksi. Beberapa tanaman memiliki bunga jantan dan betina pada tanaman yang sama, sementara yang lain ada pada tanaman yang terpisah.***

Editor: M Hilman Hudori

Sumber: factly.in


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x