Ekonomi Vietnam Menguat, Pertumbuhan PDB Meningkat 8,02 Persen di 2022

- 6 Januari 2023, 22:28 WIB
Pertumbuhan ekonomi Vietnam meningkat tajam 2022
Pertumbuhan ekonomi Vietnam meningkat tajam 2022 /Vietnamplus

MEDIA PAKUAN - Vietnam mencatat pertumbuhan produk domestik bruto (PDB) sebesar 8,02 persen pada 2022, yang pada 2021 hanya sebesar 2,56 persen.


Pemulihan dan pertumbuhan ekonomi Vietnam yang menguat setelah pandemi, tercatat menjadi yang tertinggi selama periode 2011-2022.

Mengutip Kantor Statistik Umum Vietnam, di bidang Industri dan konstruksi naik sebesar, 7,78 persen, sementara bidang jasa naik  9,99 persen. 

Baca Juga: Ratu Denmark Margrethe II Tarik Diri dari Penganugrahan Nobel HC Andersen Karena Seorang Juri Wanita Rusia

Sektor pertanian, kehutanan dan perikanan tumbuh 3,36 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu, dengan kontribusi masing-masing 5,11 persen, 38,24 persen dan 56,65 persen terhadap pertumbuhan total perekonomian Vietnam.

Pada kuartal keempat, ekonomi Vietnam tumbuh 5,92 persen, lebih tinggi dibandingkan periode yang sama pada 2020 dan 2021 namun lebih rendah dibandingkan periode 2011-2019.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Indonesia VS Vietnam pada Babak Semifinal AFF Mitsubishi Electric Cup 2022

Bank investasi multinasional Inggris HSBC memperkirakan pertumbuhan ekonomi Vietnam dari 7,6 persen menjadi 8,1 persen tahun ini. 

Namun revisi memperkiraan adanya penurunan di tahun depan menjadi 5,8 persen dari 6 persen,  berdasarkan dampak dari inflasi yang tinggi.

Halaman:

Editor: M Hilman Hudori

Sumber: gso.gov.vn


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x