Foto Bendera Rusia Diinjak, Kedutaan Rusia Tuntut Islandia dan Media Frettabladid: Harus Segera Minta Maaf

- 11 Agustus 2022, 09:15 WIB
Ilustrasi bendera Rusia.
Ilustrasi bendera Rusia. /Pixabay/Motorolla/
MEDIA PAKUAN -  Salah satu media surat kabar terkemuka  di Islandia Frettabladid tengah menghadapi tuntutan.
 
Awalnya mengharuskannya untuk meminta maaf atas pemberitaan media yang dianggap telah menghina Rusia.
 
Masalah bermula saat Kedutaan Rusia di Islandia mengetahui adanya pemberitaan dan wawancara seorang wartawan Islandia.
 
 
Valur Gunnarsson yang dikabarkan sedang berada di Ukraina.
 
Dalam pemberitaan pada 10 Agustus 2022 itu diperlihatkan sebuah foto bendera Rusia sedang di injak oleh seseorang.

Di halaman Telegram kedutaan Rusia Islandia  mengatakan  "Kami menganggap fakta penerbitan foto seperti itu sendirian di salah satu media utama Islandia sebagai manifestasi dari rasa tidak hormat yang terbuka terhadap Federasi Rusia dan simbol negaranya," tegasnya."
 
 
Dalam peringatannya dikatakan  "Ini tidak ada hubungannya dengan hak media massa dan kebebasan berbicara, tidak pantas menerbitkan materi yang melanggar hukum, nilai-nilai moral umum, serta etika jurnalis," katanya.
 
Kedutaan Rusia memutuskan untuk mengingatkan surat kabar itu bahwa Islandia harus memberikan pertanggungjawaban pidana karena media itu telah menghina simbol negara negara lainnya. 

 
Rusia juga mengingatkan  Islandia belum mencabut Pasal 95 KUHP negara itu, yang menurutnya penghinaan publik terhadap simbol negara asing dapat dihukum dengan penjara.***
 
 

Editor: Ahmad R

Sumber: https://t.me/s/RusEmb_Iceland/2294 https://www.frettabladid.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x