Selama 20 Tahun, AS Angkat Kaki dari Afganistan, Taliban Deklarasikan Kemerdekaannya

- 31 Agustus 2021, 12:19 WIB
Taliban merayakan penarikan AS terakhir di Negara Afghanistan yang kini telah dikuasai oleh pihaknya.
Taliban merayakan penarikan AS terakhir di Negara Afghanistan yang kini telah dikuasai oleh pihaknya. /REUTERS/Mustafa Andaleb

MEDIA PAKUAN - Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden berjanji angkat kaki sepenuhnya dari Afghanistan pada Selasa, 31 Agustus 2021.

Evakuasi berakhir. Pesawat militer terakhir Amerika Serikat (AS) sudah meninggalkan Afghanistan.

Meskipun demikian, pihak pemerintah AS merasa waktu hingga akhir bulan ini terlalu sebentar untuk mengevakuasi begitu banyak orang.

Baca Juga: Warga Sipil Jadi Korban Aksi Balas Dendam AS ke ISIS, Taliban Ngamuk

Sementara itu Taliban tidak ada tengat waktu bagi AS untuk segera angkat kaki dari bumi Afganistan

Taliban mendeklarasikan bahwa Afghanistan kini sudah merdeka setelah pesawat militer terakhir Amerika Serikat lepas landas dari bandara Kabul pada Senin (30/8), setelah 20 tahun Negeri Paman Sam menginvasi negara itu.

"Tentara AS terakhir sudah meninggalkan bandara Kabul dan negara kami mendapatkan kemerdekaan yang seutuhnya," ujar juru bicara Taliban, Qari Yusuf, dalam siaran Al Jazeera TV, sebagaimana dikutip AFP.

Baca Juga: Kebiasaan Deddy Corbuzier Ini yang Akhirnya Selamatkan Sang Ilusionis dari Badai Sitokin

Yusuf mendeklarasikan kemerdekaan penuh Afghanistan ini tak lama setelah Pusat Komando Militer AS (Centcom) mengumumkan pesawat terakhir militer AS resmi meninggalkan Afghanistan, pada Senin.

Halaman:

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: AFP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah