Nikmatnya, Minuman Khas Sunda! Ini Resep Bajigur: Yuk Kita Cobain Resepnya

- 3 September 2023, 14:15 WIB
Bajigur, minuman hangat yang berasal dari Sunda 
Bajigur, minuman hangat yang berasal dari Sunda  /Tangkap layar Youtube Dapur HayChan/
 
MEDIA PAKUAN - Bajigur adalah satu minuman tradisional khas Sunda yang terkenal dengan rasa manis dan sedikit pedas rasa jahe.
 
Bahan utama bajigur ini sendiri adalah gula aren dan santan.
 
Untuk menambah kenikmatannya dicampur dengan jahe dan sedikit garam.
 
Untuk menambah aroma nikmat ada yang menambahkan daun pandan.
 
Namun,sekarang sudah bisa juga dicampur dengan bubuk vanili.
 
 
Penasaran apa aja resep membuat bajigur? Yuk kita simak,
 
Bahan :
 
  • 1.500 ml santan dari 1 butir kelapa
  • ½ sendok makan kopi bubuk
  • 150 gram gula merah
  • 100 gram gula pasir
  • 200 gram jahe
  • 3 lembar daun pandan
  • 2 sentimeter kayu manis
  • ½ sendok teh garam
 
Cara membuat:
 

1. Pertama iris-iris lebih dahulu gula merah lalu sisihkan.

2. Kemudian bakar jahe selama beberapa saat, lalu memarkan. Ini berfungsi untuk mengeluarkan aroma jahe yang lebih kuat. Sisihkan jahe.

3. Siapkan wajan, tuang air ke dalamnya lalu rebus hingga mendidih.

4. Jika sudah mendidih, masukkan jahe yang sudah digeprek dan daun pandan. Masukkan bubuk kopi.

“Daun pandan disobek-sobek dulu baru diikat simpul biar aromanya lebih keluar,” kata Barista Wahyu.

Baca Juga: Lagi-lagi Dikandangkan, 19 Unit Sepeda Motor di Sukabumi Diangkut Petugas Gabungan: Berknalpot Brong

5. Panaskan sebentar, baru masukkan gula pasir dan gula merah ke dalam wajan. Aduk rata hingga larut.

6. Jika sudah mendidih kembali, masukkan santan ke dalam wajan. Masukkan perlahan sambil diaduk agar santan tak pecah.

7. Panaskan beberapa saat, matikan api kompor. Tuang ke dalam gelas sambil disaring lalu sajikan selagi panas.

Baca Juga: Dikenal Kalangan Anak Muda, Ini Resep Mie Dok Dok ala Jogjakarta: Mudah Diolah di Rumah

Halaman:

Editor: Ahmad R

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x