Menggugah Selera, inilah Resep Sambal Rebon Pedas Gurih Bikin Ketagihan: Wajib Dicoba Bersama Keluarga

26 Februari 2023, 18:15 WIB
Sensasi sambal rebon yang pedas dan gurih, bikin kalap makan! /Instagram @meily_chin/

 

 

MEDIA PAKUAN - Makan bareng keluarga bakal tambah lahap dengan menu pelengkap sambal rebon.

Resep sambal rebon ini wajib kamu coba agar makan jadi tambah berselera karena rasa pedas dan gurihnya yang bikin nagih.

 Baca Juga: Sempat Vakum, Rizky Billar dan Lesti Comeback di Leslar Entertainment: Langsung Trending 1 di YouTube

Bahan-bahan yang digunakan pun gampang diperoleh sehingga kamu bisa membuat sambal rebon ini di rumah.

Berikut ini resep sambal rebon yang bisa kamu coba di rumah.

Bahan-bahan:

- 1 ons rebon kering, bilas, tiriskan, goreng sampai kering

- Minyak untuk menumis

Baca Juga: Waspada! Inilah Akibat Memakan Harta Haram yang Sangat Merugikan Namun Jarang Disadari

Bumbu halus:

- 200 gram cabe merah

- 4 buah cabe hijau

- 10 buah cabe rawit setan

- 10 buah bawang merah

- 5 buah bawang putih

 Baca Juga: Kronologi Bandar Narkoba saat Melempar Bakso Sabu ke Lapas kelas IIB Sukabumi

(Semua bahan blender kasar dengan air secukupnya)

Bumbu:

- Garam, gula pasir, kaldu jamur bubuk, kaldu ayam bubuk secukupnya.

Cara Memasak:

1. Panaskan minyak dengan api besar. Tumis bumbu halus sampai kandungan airnya habis dan mengeluarkan minyak, kecilkan api.

 Baca Juga: TXT 'Good Boy Gone Bad' Jadi Lagu Ke-8 TXT yang Telah Melampaui 100 Juta Streaming di Spotify

2. Beri Bumbu. Aduk rata, kemudian tuang rebon yang sudah digoreng di awal. Aduk rata. Tes rasa.

3. Aduk lagi beberapa saat agar sambal lebih matang dan harum.

4. Matikan api, pindahkan sambal rebon ke wadah yg bersih dan kering agar tahan simpan.

Baca Juga: J-Hope BTS Akan Segera Wajib Militer, Inilah Pernyataan Resmi Agensi BIGHIT Music

5. Sajikan dengan nasi hangat.

Selamat mencoba.***

 

 

 

Editor: Ahmad R

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler