Tahukah Kalian? Sejarah RT dan RW di Indonesia, Berikut Penjelasannya

- 10 Oktober 2021, 09:15 WIB
Ilustarasi Sejarah RT dan RW di Indonesia
Ilustarasi Sejarah RT dan RW di Indonesia /Pixabay/Free-Photos
 
MEDIA PAKUAN - Sejarah pertama kali terbentuknya Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW) di Indonesia.
 
Dengan banyaknya wilayah di Indonesia, di setiap daerah pasti mempunyai RT dan RW-nya masing-masing.
 
RT dan RW ini merupakan bagian paling bawah dari pemerintahan untuk mengatur masyarakat dalam jumlah yang tidak terlalu banyak.
 
 
Namun, jarang orang mengetahui asal usul terbentuknya sistem RT dan RW tersebut. Kali ini Media Pakuan akan membahas asal usul dari mana sistem  RT dan RW ini berasal.
 
Sistem RT dan RW, ternyata dibentuk pertama kali oleh pasukan Jepang. Pada saat itu, dibentuknya sistem RT dan RW oleh pasukan Jepang adalah untuk mengantisipasi adanya mata-mata.
 
Oleh karena itu, dibentuklah Tonarigumi atau sekarang dikenal dengan sebutan RT. Tonarigumi ini sama dengan Goningumi di Jepang, yaitu kelompok dengan lima sampai 10 kepala rumah tangga.
 
 
Karena Tonarigumi ini hanya berjumlah lima sampai sepuluh saja, maka akan lebih mudah untuk mengenali dan mengawasinya jika ada mata-mata.
 
Diatas Tonarigumi ada lagi Azzazyokai atau sekarang dikenal dengan nama RW. Pada tahun 1944 pemerintah Militer Jepang memperkenalkan sistem Tonarigumi dan Azzazyokai ke masyarakat Indonesia.
 
Sistem RT dan RW ini dibentuk oleh pemerintah jepang untuk mengawasi Pemerintahan militer jepang pada penduduk di suatu wilayah.
 
Akan tetapi, walaupun Jepang sudah pergi dan tidak menjajah lagi Indonesia,tapi sistemnya ini masih digunakan oleh bangsa Indonesia hingga saat ini.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah