Tergeletak di Semak-semak, Bayi Masih Berlumuran Darah Ditemukan Warga Gunungguruh Sukabumi

- 4 Mei 2024, 07:20 WIB
Warga temukan bayi baru lahir di semak semak di Gunungguruh Kabupaten Sukabumi.
Warga temukan bayi baru lahir di semak semak di Gunungguruh Kabupaten Sukabumi. /Istimewa

MEDIA PAKUAN - Di sebuah semak belukar di Kampung Mekarjaya RT 02 RW 02 Desa Sirnaresmi Kecamatan Gunungguruh Kabupaten Sukabumi tergeletak sesosok bayi.

Bayi berjenis kelamin laki-laki tersebut ditemukan warga sekitar yang sedang mencari daun lalaban. Awalnya seorang saksi bernama Adi mendengar suara tangisan di semak semak.

Setelah ditelusuri dari mana asal muasal sumber suara, ternyata benar saja ada sesosok bayi laki-laki tak berdosa yang sedang merengek. Bayi itu ditemukan sekitar pukul 18.15 WIB pada Jum'at 3 Mei 2034.

"Saksi ketika akan mengambil lalaban di kebun, mendengar ada suara tangisan bayi kemudian mendekati suara tersebut dan ternyata ada bayi yang seperti baru dilahirkan dalam keadaan hidup," kata Kapolsek Gunungguruh Resor Sukabumi Kota IPTU Iwan Gunawan, Jum'at 3 Mei 2024.

Baca Juga: Soal Lintasan Rel Tak Berpalang Tempat Pasutri Sukabumi Tertabrak Kereta Api, PT KAI Beri Penjelasan

Saksi kemudian melaporkan temuan bayi ke ketua RT setempat. Bayi mungil tersebut kemudian dievakuasi darurat ke bidan terdekat lalu dititipkan di Puskesmas Gunungguruh.

Iwan mengungkapkan, kondisi bayi ketika ditemukan masih dalam keadaan tubuh yang berlumuran darah seperti baru selesai dilahirkan.

"Jenis kelamin laki-laki dalam kondisi badan terbelit tali ari-ari dan berlumuran darah seperti baru dilahirkan," tuturnya.

"Bahwa bayi tersebut sehat lahir dalam keadaan normal dan pada tubuh bayi tidak ada luka apapun," pungkasnya.

Halaman:

Editor: Manaf Muhammad


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah