Cegah Narkoba di Kalangan Pelajar: BNNK Sukabumi Gerilya Sekolah-sekolah: Beri Penyuluhan saat MPLS

- 21 Juli 2023, 14:19 WIB
Ilustrasi - BNNK Sukabumi Gerilya sekolah sekolah datangi MPLS
Ilustrasi - BNNK Sukabumi Gerilya sekolah sekolah datangi MPLS /Ahmad Rayadie/Pixabay

"Penyuluhan tentang dampak buruk peredaran dan penyalahgunaan narkotika di kalangan pelajar tengah gencar dilakukan.

Program guna mewujudkan lingkungan pendidikan di Sukabumi bersih Narkoba,” kata Ketua Tim Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNNK Sukabumi Erza Nur Afrilia, Jumat 21 Juli 2023.

Baca Juga: 6 Siswa SMK Petentengan Bawa Sajam di Jalan Lingkar Selatan Sukabumi, Pas Diperiksa Polisi, Ada Tramadol Juga

Erza Nur Afrilia mengatakan maksud dan tujuan diseminasi dan informasi melalui penyuluhan pada kegiatan MPLS ini. 

Supaya para remaja dan pelajar tidak hanya melek bahaya narkoba. Tapi mampu memiliki daya tolak dan imun terhadap penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba.

"Sehingga dapat terwujudnya lingkungan pendidikan yang bersih dari narkoba,"katanya.

Erza Nur Afrilia  diharapkan melalui kegiatan ini para remaja siswa atau siswi baru ini agar mendapatkan ilmu pengetahuan agar mengerti dan paham terkait penyalahgunaan narkoba.

Baca Juga: Info Harga Dan Cara Pembelian Tiket SEA VLeague 2023 di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul

"Diharapkan dapat selaras dan disampaikan kembali dilingkungan keluarga masyarakat sekitarnya,” katanya.

Halaman:

Editor: Ahmad R

Sumber: Media Pakuan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah