Gudang Petasan Diduga Menjadi Sumber Ledakan Dahsyat di Kebonpedes Sukabumi

- 11 Januari 2023, 14:29 WIB
Selongsong kertas yang biasa digunakan untuk membuat petasan ditemukan di TKP sumber ledakan Kebonpedes Kabupaten Sukabumi.
Selongsong kertas yang biasa digunakan untuk membuat petasan ditemukan di TKP sumber ledakan Kebonpedes Kabupaten Sukabumi. /Manaf Muhammad

MEDIA PAKUAN - Suara ledakan yang menggelegar di Kecamatan Kebonpedes Kabupaten Sukabumi Jawa Barat membuat heboh warga yang sedang beraktivitas saat pagi menjelang siang hari sekitar pukul 10.00 WIB, Rabu 11 Januari 2023.

Ledakan itu diakui warga sekitar terjadi cukup kuat hingga terdengar ke sejumlah kampung. Seorang guru di salah satu sekolah yang ada di Kampung Tanjungsari Desa Bojongsawah Kecamatan Kebonpedes Kabupaten Sukabumi berinisial I, mengaku dentuman dahsyat dirasakan hingga ke sekolah tempatnya mengajar.

"Lagi kegiatan belajar mengajar, di sini pada kaget, anak anak juga kaget. Getaran kerasa banget di sini. Asepnya juga sempat sampai sini. Ngegebeldug kenceng banget, temen saya di kampung lain juga denger," katanya kepada Media Pakuan.

Menurutnya di sekitar Kebonpedes pernah terjadi beberapa kali kejadian serupa. Ledakan dahsyat terdengar beberapa tahun lalu disebabkan dari sebuah gudang pembuatan petasan.

"Beberapa tahun lalu pernah terjadi beberapa kali. Tapi ini baru kejadian lagi," tuturnya.

Baca Juga: Suara Ledakan Dahsyat Menggelegar di Kebonpedes Sukabumi, Terdengar hingga ke Sejumlah Kampung

Setelah ditelusuri pihak kepolisian, sumber dentuman tersebut berasal dari sebuah gubuk yang ada di tengah sawah di Kampung Lemburhuma, RT 02 RW 12, Desa Bojongsawah, Kecamatan Kebonpedes Kabupaten Sukabumi.

Warga di sekitar sumber ledakan mengatakan, ketika keluar dentuman keras itu menggelegar, dia langsung mendatangi titik lokasi. Menurutnya gubuk tersebut biasa digunakan sebagai tempat pembuatan petasan.

"Iya, ada suara ledakan. Makanya saya lari dari rumah ke sini. Sehari-hari tempat itu, bikin petasan," kata Jamaludin (63).

Halaman:

Editor: Manaf Muhammad


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x