Perolehan Parkir Kota Sukabumi Masih Minim, Walikota Pertimbangkan untuk Terapkan Tarif Parkir Berlangganan

- 10 Januari 2023, 23:36 WIB
Salah satu sudut jalan di pusat Kota Sukabumi yang di tutup pada masa PPKM Darurat. Denny Darko meramalkan PPKM dihentikan November 2021STIMEWA
Salah satu sudut jalan di pusat Kota Sukabumi yang di tutup pada masa PPKM Darurat. Denny Darko meramalkan PPKM dihentikan November 2021STIMEWA /

MEDIA PAKUAN - Ratusan juru parkir yang mengelola parkir di Kota Sukabumi bersilaturahmi dengan jajaran pemerintah daerah Kota Sukabumi di Gedung Pusat Kajian Islam Kota Sukabumi, Selasa 10 Januari 2023.

Walikota Sukabumi Achmad Fahmi bersama Dishub Kota Sukabumi menyampaikan target parkir di Kota Sukabumi yang bertujuan untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD).

Achmad Fahmi menyampaikan betapa pentingnya peran juru parkir dalam pembangunan daerah Kota Sukabumi.

"Alhamdulillah pertemuan ini baru pertama kali dilakukan, sehingga memperkuat silaturahmi dengan para jukir," kata Achmad Fahmi di Gedung Pusat Kajian Islam Kota Sukabumi Jawa Barat, Selasa 10 Januari 2023.

Baca Juga: Curhat Siswa SD Sukabumi yang Kini Belajar di Gubuk Imbas Pergerakan Tanah:Pak Jokowi Aku Pengen Sekolah Baru!

Sejauh ini yang tercatat oleh pemerintah daerah Kota Sukabumi ada sekitar 300 juru parkir yang disebar di 38 ruas jalan.

Fahmi menyebut, juru parkir memiliki dua peran penting yakni pertama untuk mendongkrak pendapatan asli daerah, kedua menata kawasan di sekitar ruas jalan agar lebih teratur.

Pemerintah Kota Sukabumi dalam dua bulan ke depan akan melakukan kajian dan bersih bersih untuk mencapai target PAD sekitar Rp4 miliar per tahun.

Sedangkan saat ini Kota Sukabumi baru memperoleh PAD per tahunnya sebesar Rp1,5 miliar atau masih jauh dari target. Di sisi lain Fahmi memastikan para jukir sudah tercover oleh BPJS ketenagakerjaan.

Halaman:

Editor: Manaf Muhammad

Sumber: portal Sukabumi Kota


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x