Cegah Tangkal Premanisme! Patroli Bermotor Polres Sukabumi Kota Sisir Lokasi Nongkrong Para Remaja

- 10 Desember 2022, 13:50 WIB
Personil Patroli Bermotor Polres Sukabumi Kota datang tempat remaja nongkrong
Personil Patroli Bermotor Polres Sukabumi Kota datang tempat remaja nongkrong /Ahmad Rayadie/

MEDIA PAKUAN - Personil Patroli Bermotor Satuan Samapta Polres Sukabumi Kota, Sabtu 10 Desember 2022, lakukan cegah tangkal aksi premanisme.

Personil berseragam datangi titik lokasi berkumpulnya para remaja. Terutama dibeberapa lokasi keramaian warga.

Mereka melakukan dialogis dengan para remaja yang tengah nongkrong di kawasan Jalan Tipar Citamiang Kota Sukabumi.

Baca Juga: Head to Head Pertandingan Maroko VS Portugal :Kedua Tim Sama Kuat dan Saling Kalahkan

Langkah yang dilamukan personil patroli Bermotor tersebut, kata Kepala Satuan (Kasat) Samapta Polres Sukabumi Kota, AKP Agus Suhendar merupakan preventif.

"Mencegah berbagai aksi premanisme. Tindaka  orang tidak bertanggungjawab itu, seringkali membuat resah masyarakat, " katanya. 

Agus Suhendar menyatakan patroli yang dilakukan jajarannya merupakan kegiatan rutin. Sambil mengendaraan kendaraan roda dua, belasan personil kepolisian menyisir.

Baca Juga: Gantikan Posisi Cristiano Ronaldo, Manchester United Pilih Joao Felix: Siapkan Transper Luar Biasa!

Baca Juga: Usai Dipecat dari Timnas Spanyol, Luis Enrique Calonkan Diri Menjadi Pelatih Atletico Madrid

Baca Juga: Persib Optimis Menang, Win Streak Lima Kali Saat Hadapi Persebaya: Musim Brilian Bersama Luis Milla

"Kami menyisir pusat-pusat keramaian dan tempat remaja berkumpul," katanya.

Melalui kegiatan patroli ini juga, kata Agus Suhendar terus berupaya untuk mendukung terciptanya harkamtibmas yang kondusif di wilayah.

"Bila memang adanya indikasi aktivitas premanisme, kami akan membubarkannya, " kata Agus Suhendar. ***

Editor: Ahmad R

Sumber: Media Pakuan (PRMN)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah