Sempat Nyasar! Minyak Goreng dari Mendagri Didistribusikan: Antrian Warga di Pasar Pelita Kota Sukabumi

- 17 Januari 2022, 20:45 WIB
Ilustrasi OP minyak goreng
Ilustrasi OP minyak goreng /maghfur/antarafoto
 
 
MEDIA PAKUAN - Penantian berjam jam warga Kota Sukabumi untuk mendapat bantuan minyak goreng dengan harga terjangkau akhirnya terbayarkan, Senin 17 Januari 2022.
 
Sekitar pukul 14.30 WIB, dua mobil kontainer yang mengangkut 25.000 liter minyak goreng tiba di Pasar Pelita Kota Sukabumi dengan selamat.
 
Kepala Bidang Perdagangan Dinas Koperasi, UMKM, Perindustrian dan Perdagangan (Diskumindag) Kota Sukabumi Widya Yudha Setiawan mengatakan 25.000 liter minyak goreng akan dibagikan kepada masyarakat untuk dua hari ke depan.
 
 
 
 
Yudha mengatakan targetnya untuk seluruh masyarakat Kota Sukabumi yang memang karena kondisi saat ini dirasakan bersama CPO minyak dunia untuk minyak goreng ini cukup tinggi.
 
"Jadi ini pekerjaan yang dilakukan oleh bersama kita dapat instruksi langsung dari kementerian perdagangan menginstruksikan ke provinsi dari provinsi ke kota sebagai teknis pelaksanaan," katanya, Senin 17 Januari 2022 di Pasar Pelita Kota Sukabumi. 
 
"Untuk pelaksanaan kali ini langsung oleh produsen bukan oleh Diskumindag jadi semua dari pelaksana kegiatan insyaallah dua hari ke depan, hari ini dan hari besok dilaksanakan," jelasnya.
 
 
Adapun terkait keterlambatan kedatangan, Yudha mengatakan sempat terjadi salah jalan ketika menuju Pasar Pelita Kota Sukabumi.
 
"Mohon maaf untuk keterlambatan ini karena memang kita diagendakan ini untuk logistik ini langsung dari Jakarta Barat kita sudah konfirmasi Sebelumnya dari hari Jum'at, hari Minggu pun sudah ada perwakilan yang datang ke kami," tandasnya.
 
 
"Karena memang kita diagendakan pagi hari tapi ternyata dari logistik Jakarta itu keluar sekitar pukul 8 jadi estimasi sampai ke sini ba'da Dzuhur ternyata bada Dzuhur juga sudah sampai kota cuma supirnya nyasar ini baru kita terima pukul 14.30 WIB," kata Yudha.
 
Dalam Operasi Pasar Murah (OPM) kali ini, minyak goreng minyak goreng dijual Rp 14.000 per liter dengan batas maksimal pembelian 2 liter per orang.
 
"Sekaitan dengan pembatasan yang penting kita ini berusaha maksimal agar semua warga yang mengantre ini mendapatkan jatahnya, dibatasi dua itu kita berharap semua warga tercukupi adapun nanti kalau ada kelebihan teknisnya bisa dibicarakan langsung dengan produsen yang langsung menangani," tuturnya.
 
 
"Kalau komoditi minyak goreng curah per hari ini sudah di angka Rp 17.500 untuk minyak kemasan sudah di angka Rp 19.500 kita jual di angka Rp 14.000," imbuhnya.
 
Sebagai informasi ini merupakan kali ketiga OPM dilakukan di Kota Sukabumi setelah sebelumnya pada Sabtu 8 Januari 2022 ketika peresmian Pasar Lembursitu, kemudian pada Rabu 12 Januari di empat titik yakni kantor Kelurahan Cisarua, Kelurahan Citamiang, kantor Kecamatan Warudoyong dan Kecamatan Baros.

Editor: Ahmad R

Sumber: Media Pakuan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x