Tambahan Positif Covid 19 Kota Sukabumi Masih Masif, Warga Perlu Hati-hati

- 24 Februari 2021, 16:29 WIB
Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi tengah memberikan bantuan paket sembako kepada warga terdampak Covid 19
Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi tengah memberikan bantuan paket sembako kepada warga terdampak Covid 19 /Ahmad R/

MEDIA PAKUAN-Lonjakan angka kasus positif covid 19 kembali terjadi yang menunjukkan masih masifnya laju covid 19 di Kota Sukabumi, Rabu 24 Februari 2021.

Setidaknya hari ini saja terdapat 29 pasien baru yang ditemukan tim satgas covid 19 Kota Sukabumi.

Pasien baru tersebut tersebar dari enam kecamatan yaitu Baros (2), Citamiang (7), Cikole (10), Lembursitu (3), Warudoyong (6), dan Cibeureum (1).

Baca Juga: Pasca Disuntik Vaksin Covid-19! Nakes Kota Sukabumi Vaksin Covid 19, Hendra: Tidak Ada Reaksi yang Berarti

Tambahan angka positif yang tinggi tersebut tidak berimbang dengan peningkatan kesembuhan.

Per hari ini saja kesembuhan hanya bertumbuh sebanyak 18 orang dengan jumlah keseluruhan 2.819.

Namun kesembuhan masih berada di atas batas standar nasional yakni 81,2% sementara Kota Sukabumi 90,8% atau turun dari hari sebelumnya 91,1%.

Baca Juga: Kasus Positif Covid 19 di Kota Sukabumi Bertambah 19 Kasus, Jubir GTPP: Kesembuhan Meningkat

Sementara kasus kematian tidak ditemukan hari ini atau masih berada di angka 83 korban jiwa.

Halaman:

Editor: Popi Siti Sopiah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah