Ngabuburit ala Polres Sukabumi Kota, Dorong Beberesih Diri Donasi Uang Saku: Bantu Warga Miskin

27 Maret 2023, 14:18 WIB
Personil Polres Sukabumi Kota ramai ramai sumbangkan sebagia uang saku /Ahmad Rayadie/

MEDIA PAKUAN - Menjelang ngabuburit,  puluhan anggota Polri dan ASN (Aparatur Sipil Negara) Polres Sukabumi Kota mendonasikan sebagian uang sakunya.

Uang saku dikumpulkan usai upacara pengamanan untuk diberikan  kepada warga tidak mampu.

Pengumpulan uang melalui dua buah kotak yang sudah dipersiapkan merupakan salah satu program Polres Sukabumi Kota.

Donasi di bulan suci Ramadhan 1444 H yaitu Beberesih Diri (Berinfaq, Bersedekah di Pagi Hari).

Kapolres Sukabumi Kota, AKBP SY. Zainal Abidin melalui Kabag Sumda, Kompol Bambang Kristiono mengatakan program merupakan salah satu inovasi yang digagas Polres Sukabumi Kota untuk membentuk Polri dan ASN yang lebih baik dan peduli terhadap sesama.

Baca Juga: Kata Kodim Kota Sukabumi Usai Amankan Senjata yang Dipegang Sekum MUI di Video Viral Bernada Provokatif

 

Baca Juga: Mulai Disalurkan! Cek Penerima BPNT 2023 via cekbansos.kemensos.go.id untuk Tarik Rp400.000

 

"Kami kembali mengumpulkan uang sedekah yang dititipkan para personel Polri maupun ASN melalui program BEBERSIH DIRI," kata Kompol Bambang kepada wartawan.

"Ini merupakan kegiatan rutin dan menjadi salah satu inovasi yang digagas Polres Sukabumi Kota dalam mengisi bulan suci Ramadhan 1444 H," sambungnya.

Baca Juga: Viral Sekum MUI Kabupaten Sukabumi Pegang Senjata Laras Panjang Serukan Kalimat Propaganda

Ia juga menjelaskan, dana yang berhasil dikumpulkan tersebut akan dipergunakan untuk kepentingan keagamaan dan kepedulian sosial, salah satunya untuk menyiapkan takjil yang akan dibagikan kepada masyarak menjelang waktu buka puasa.

"Dari dana yang terkumpul inilah, kita akan memanfaatkannya untuk kegiatan keagamaan, menyalurkannya kepada yang membutuhkan atau menyiapkan kebutuhan takjil untuk dibagikan kepada masyarakat di setiap menjelang buka puasa." jelasnya.

 

Baca Juga: PKH 2023 hanya untuk KPM yang Berhak Saja, Berikut Ini Cara Cek Penerima Bansos

"Semoga apa yang kami lakukan ini bisa bermanfaat dan menjadi nilai ibadah untuk kita semua."katanya. ***

Editor: Ahmad R

Sumber: Media Pakuan

Tags

Terkini

Terpopuler