Tahapan Penyaluran Vaksinasi Covid 19 di 2021 yang Akan Segera Dilakukan

- 6 Januari 2021, 13:03 WIB
Ilustrasi vaksinasi Covid-19
Ilustrasi vaksinasi Covid-19 /PIXABAY/wir_sind_zwei

 

MEDIA PAKUAN - Terdapat sejumlah tahapan dalam penyaluran vaksinasi covid 19.
 
Kementerian Kesehatan (Kemkes) menyampaikan bahwa vaksinasi Covid 19 ini akan segera dilakukan.
 
Presiden Joko Widodo sendiri mengatakan vaksinasi akan dilakukan pada pertengahan Januari 2021.
 
 
Untuk penyaluran vaksinasi ini pemerintah telah melakukan konsultasi dengan Indonesia Technical Advisory Group on Immunization (ITAGI).
 
ITAGI merupakan salah satu badan independen yang memberikan saran kepada menteri kesehatan terkait program vaksinasi di Indonesia.
 
Setelah melakukan konsultasi tersebut Menteri Kesehatan (Menkes), Budi Gunadi Sadikin mengatakan bahwa kelompok pertama yang akan mendapat vaksinasi Covid 19 adalah tenaga kesehatan.
 
 
Adapun beberapa tahapan dalam penyaluran vaksin Covid 19 adalah sebagai berikut:
 
1. Tahapan pertama untuk tenaga kesehatan 1,3 juta orang
 
2. Tahapan kedua untuk pekerja publik 17,4 juta orang
 
3. Tahapan ketiga Lansia diatas 60 tahun 21,5 juta orang
 
4. Masyarakat Normal
 
Itulah tahapan vaksinasi Covid 19, pemerintah berharap dengan adanya vaksinasi ini dapat memutus mata rantai Covid 19.***

Editor: Siti Andini

Sumber: Instagram @bpptkg


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah