Terjunkan Ratusan Pasukan 'SETAN', TNI Siap Tumpas KKB Papua

30 April 2021, 10:53 WIB
Ilustarasi Pasukan Setan TNI AD YONIF 315/Garuda /KALBAR TERKINI/MULYANTO ELSA
 
MEDIA PAKUAN - Tentara Nasional Indonesia (TNI) akan menerjunkan ratusan Prajurit Batalyon Infanteri (Yonif) 315/Garuda atau yang dikenal dengan pasukan Setan ke Papua.
 
Nantinya Pasukan Setan akan bertugas menjaga NKRI termasuk memburu Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) yang mersahkan di tanah Papua.
 
Dikutip dari laman infokomando.id, Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Nugroho Budi Wiryanto telah melakukan pengecekan secara langsung terkait kesiapan Pasukan Setan sebelum diberangkatkan ke medan Pertempuran.
 
Baca Juga: Perayaan Berubah Menjadi Petaka, Puluhan Orang Tewas dalam Festival Keagamaan di Israel
 
Baca Juga: Lowongan Kerja April 2021: PT Shopee Indonesia Membuka 3 Formasi Kosong!
 
Pangdam mendatangi Markas Yonif 315/Garuda, di kawasan Gunung Batu, Kota Bogor, Jawa Barat untuk mengecek pengetahuan, keahlian, mental, fisik, sarana prasana, dan persenjataan dari Pasukan Setan.
 
Budi memastikan seluruh personel dari pasukan Setan telah siap mengemban tugas negara untuk mengamankan Papua.
 
“Laksanakan tugas dengan penuh rasa bangga sebagai salah satu wujud kehormatan yang diberikan bangsa dan negara. Pertahankan dan tingkatkan reputasi yang telah dimiliki, maka tidak ada alasan untuk gagal dalam operasi,” katanya pada Rabu, 28 April 2021 lalu.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Instagram @movreview

Tags

Terkini

Terpopuler