Serang Markas Koramil Kodim 0611, Dua Warga Diringkus Polisi

29 Mei 2021, 10:40 WIB
Aksi nekat berupa penyerangan yang dilakukan warga terhadap markas Koramil Pameungpeuk yang videonya viral di medsos. /Istimewa /Pikiran-Rakyat/

MEDIA PAKUAN - Markas Komando Rayon Militer (Koramil) Kodim 0611 Garut, di datangi dua pria warga Pameungpeuk, Kabupaten Garut.

Dua orang warga tersebut diduga melakukan penyerangan ke markas Koramil Pemeungpeuk.

Menurut petuga kedua pelaku tersebut masih dibawah pengaruh minuman keras.

Baca Juga: Chord Gitar dan Lirik lagu Bila Dia Menyukaiku - Jovita Aurel

Entah apa yang ada dipik1ran dua pria itu, sehingga berani menyerang markas Koramil Pameungpeuk, Kodim 0611 Garut.

Dengan nyali yang besar dua pria itu, berani menyerang dengan membawa sejumlah senjata tajam.

Tanpa berpikir panjang, keduanya nekat menantang anggota TNI dengan suara lantang.

Kini, video aksi nekat dua orang asal garut itu viral di media sosial (Medsos).

Baca Juga: Abaikan Seruan AS dan Mesir, Tentara Israel Kembali Tembak Mati Warga Palestina

Hal itu disampikan langsung oleh Kapolres Garut, AKBP Adi Benny Cahyono, ia membenarkan adanya aksi penyerangan terhadap markas Koramil Pameungpeuk oleh dua orang warga.

Awalnya, lanjut Benny kejadian tersebut dipicu kesalah pahaman dua pengendara dijalan raya, mereka  itu berselesih.

Diketahui salah jalur sehingga menyebabkan perselisihan dengan pengendara lainnya.

Baca Juga: Zinedine Zidane Resmi Tinggalkan Real Madrid, Nama Pelatih Ini Menjadi Kandidat Kuat sebagai Penggantinya,

“Sempet berselisih dengan pengendara lain, dia salah jalur karena mabuk jadi mau serempetan, ribut dengan pengendara lain, berantem, lari ke dalam koramil dikejar sama dia. Orangnya mabuk, jadi enggak sadar kalau yang didatanginya itu koramil. Begitu sadar takut juga dia. Dia lagi mabok kondisinya,” jelasnya.

Adi Benny mengatakan, saat ini keduanya sudah diamankan oleh pihak kepolisian.

"Pelakunya sudah ditahan akan tetapi belum bisa kita periksa karena kondisinya belum normal dari pengaruh minuman keras," ujar Benny, Jumat 28 Mei 2021 malam.***

Editor: Popi Siti Sopiah

Tags

Terkini

Terpopuler