Ini Bisnis Baru Pengeran Harry dan Meghan Markle Setelah Tinggalkan Kerajaan

- 24 Agustus 2020, 10:07 WIB
pangeran harry dan meghan markle.
pangeran harry dan meghan markle. //Instagram/@sussexroyal

MEDIA PAKUAN-Lama tak terekpose di media, pasangan Meghan Markle (39) dan Pangeran Harry (35) muncul dengan bisnis baru mereka.

Pasangan yang meninggalkan kerajaan Inggris itu dikabarkan memulai bisnis di dunia pariwisata dan pertelvisian dengan kantor yang berbasis dekat rumah baru mereka di Los Angeles, Amerika Serikat (AS).

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman TVNZ, salah seorang sumber mengatakan bahwa Meghan Markle dan Pangeran Harry akan mengisi program televisi mereka dengan isu diskriminasi dan ketidaksetaraan.

Masalah sosial tersebut, menurut sumber anonim menyatakan, begitu dekat dengan apa yang kerap dihadapi oleh Meghan Markle belakangan ini sehingga cukup relevan."Mereka membuat serial televisi yang berfokus pada pemberdayaan wanita dan gadis muda di dunia saat ini," ujar sumber kepada The Sunday Mirror.

Baca Juga: Benteng Berusia 3.200 Tahun Ditemukan di Dekat Yerussalem

Sumber tersebut menambahkan, program itu pun nantinya akan mengacu pada masalah ras."Ini akan mengacu pada masalah ras, sesuatu yang selalu membuat Meghan bersemangat. Programnya memiliki sikap yang cukup politis dan juga akan mengacu pada feminisme," ujarnya.

Menurut keterangan sumber, serial program televisi yang dimaksud akan memiliki visi berkaitan dengan pemberdayaan kaum muda."Mereka ingin serial ini melanjutkan visi pemberdayaan bagi kaum muda," tambahnya.

Sumber lain mengatakan, Meghan Markle dan Pangeran Harry tidak akan muncul dalam program tersebut.

Hal itu menjadi antisipasi keduanya agar publik tidak terlalu fokus kepada mereka, khususnya saat cukup banyaknya permasalahan yang disorot sejak hengkang dari kerajaan Inggris.

Halaman:

Editor: Toni Kamajaya

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah