Resep Cara Membuat Kentang Crispy Yang Simple Enak dan Renyah Ini Dia Resepnya!

- 8 November 2023, 17:15 WIB
Resep Cara Membuat Kentang Crispy Yang Simple Enak dan Renyah Ini Dia Resepnya!
Resep Cara Membuat Kentang Crispy Yang Simple Enak dan Renyah Ini Dia Resepnya! /youtbe2cooking lee's/
 
MEDIA PAKUAN - Kentang Goreng Crispy sudah sejak lama menjadi camilan favorit semua orang, dari kalangan anak-anak maupun orang dewasa sekalipun.
 
Kentang Goreng Crispy ini cocok untuk dijadikan camilan dirumah saat menonton tv atau bersantai bersama keluarga. 
 
Renyahnya Kentang Goreng ini tidak perlu diragukan lagi karena memakai Kobe Tepung Kentucky Super Crispy yang renyahnya tahan hingga 8 jam lho. 
 
Biar semakin enak, kamu bisa menikmatinya dengan saus cocolan favoritmu. 
 
Bahannya simpel dan cara membuatnya pun praktis. Saking mudahnya, kami yakin pemula dan anak kos juga bisa ikut membuatnya. 
 
 
Langsung saja simak resepnya di bawah ini.
 
•RESEP KENTANG CRISPY
 
BAHAN:
 
-500 gr kentang
 
-10 Sdm tepung terigu
 
-Sejumput Masako ayam
 
-Secukupnya air
 
-Secukupnya tepung panir
 
 
Cara Membuat 
 
1. Kupas dan cuci kentang sampai bersih. Kemudian potong stik panjang-panjang seperti digambar.
 
2. Rebus kentang selama 5 menit lalu angkat.
 
3. Campurkan tepung terigu, masako, dan air lalu aduk sampai tercampur rata. Untuk teksturnya agak kental.
 
4. Celupkan kentang kedalam larutan terigu, lalu taburi dengan tepung panir.
 
5. Goreng diminyak yang sudah panas dan api sedang, kalau sudah kecoklatan siap diangkat dan tiriskan.
 
6.Terakhir, sajikan kentang Krispy dengan saos sambal. Selamat mencoba. ***
 

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah