Resep Cara Membuat Terong Raos Yang Pedas Dan Lezat Ini Resepnya!

11 Maret 2024, 16:55 WIB
Resep tumis terong pedas manis cita rasa seenak daging /Instagram @mrs.wijaya


MEDIA PAKUAN- Terong merupakan sayuran yang mudah sekali kamu temukan di Indonesia.

Sayuran ini selain memiliki kandungan yang baik untuk tubuh juga memiliki rasa yang lezat, lho.

Kamu dapat mengkreasikan terong ini menjadi masakan yang bervariatif, seperti digoreng, ditumis, dibalado, dikuah, ataupun dijadikan lalapan.

Adapun olahan terong khas yang harus kamu coba yaitu terong raos.

Terong raos merupakan olahan terong yang digoreng crispy kemudian disiram saus pedas manis.

Olahan terong raos ini berasal dari tanah Sunda yang harus kamu coba karena rasanya yang enak dan bikin nagih, apalagi disantap dengan nasi hangat maka akan menambah selera makan kamu.

Penasaran bagaimana cara membuatnya? Yuk langsung saja simak resepnya berikut ini:

Baca Juga: Resep Capcay Kuah,Cocok Jadi Menu Enak dan Simpel Di Sahur Pertama

•Resep Terong raos

Bahan:

- 2 buah terong ungu, iris tipis
- 100 ml air
- 2 batang daun bawang, iris
- 2 papan petai
- 2 sdm saus tiram
- 1/2 sdm kecap manis
- 1 sdt gula
- Garam secukupnya

Bahan pencelup:

- 150 gr tepung bumbu serbaguna
- 2 sdm tepung beras
- Sir dingin secukupnya

Baca Juga: Menu Favorit di Santap Bersama Keluarga, Ini Resep Cara Membuat Terik Tahu Tempe Kuah Kental: Bumbu Meresap!

Bahan sambal (ulek kasar):

- 10 siung bawang merah kecil
- 4 siung bawang putih kecil
- 5 cabai merah
- 15 cabai rawit

Cara membuat:

1. Campurkan bahan pencelup, aduk rata.

2. Celupkan terong ke dalam adonan, lalu goreng sampai krispi, tiriskan.

3. Tumis bumbu sampai wangi, lalu beri sedikit air. Masukkan saus tiram, kecap manis, gula dan garam secukupnya, koreksi rasa.

4. Masukkan petai, masak sampai mengental.

5. Masukkan terong, aduk merata. Terakhir taburi daun bawang, dan sajikan.***

Editor: Ahmad R

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler