Resep Cara Membuat Kue Lumpur Labu Kuning Yang Lembut Dan Manis Untuk Cemilan Bersantai Di Rumah!

2 Januari 2024, 14:20 WIB
Kalian pasti sudah tak asing lagi dengan camilan manis berbahan dasar tepung terigu, telur, santan, dan topping buah kering /

MEDIA PAKUAN - Kalian pasti sudah tak asing lagi dengan camilan manis berbahan dasar tepung terigu, telur, santan, dan topping buah kering. Namanya, kue lumpur. Salah satu varian kue lumpur adalah kue lumpur labu kuning.

Kue lumpur menjadi salah satu camilan yang cukup populer di Indonesia. Rasanya yang manis, enak, dan lembut, membuat kue lumpur labu kuning digemari semua kalangan.

Selain manis dan lembut, bahan pembuatan kue lumpur labu kuning juga mudah ditemukan di pasaran. Maka dari itu, tidak ada salahnya membuat kue lumpur labu kuning sendiri di rumah.

Baca Juga: Meleleh di Mulut, Begini Resep Cara Membuat Pukis Kentang Ala Rumahan: Ide Jualan, Yuk Simak Caranya!

Kue ini tentu banyak kita temui di toko kue. Kue ini juga sering disajikan di beragam acara. Muali dari arisan, pengajian, hingga rapat-rapat.

Cara membuatnya ternyata tidak sulit. Pemula pun bisa untuk membuat kue lumpur labu kuning.

Penasaran dengan resepnya? Langsung saja simak dan ikuti resep kue basah ini.

Baca Juga: Anti Gagal! Resep Cara Membuat Puding Cake Mangga Yang Lembut dan Teksturnya Kenyal

Resep Kue lumpur labu kuning.

Bahan:
- 450 gr labu kuning kukus
- 450 ml santan
- 225 gr gula pasir
- 225 gr tepung terigu
- 100 gr margarin, lelehkan
- 3 butir telur
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt vanila esens

Cara membuat:
1. Haluskan labu kuning kukus dengan garpu.

2. Campur dengan sisa bahan, aduk rata hingga adonan halus tidak bergerindil.

3. Panaskan cetakan snack maker anti lengket, gunakan api kecil.

4. Tuang adonan hingga hampir penuh, tutup, setelah adonan agak set, beri kismis, tutup lagi. Masak hingga matang.

Selamat mencoba. ***

Editor: Muhtarudin

Tags

Terkini

Terpopuler