Ikan Kaya Nutrisi, Inilah Sambal Ikan Pari Simple: Resep dan Caranya Sangat Mudah

- 1 Januari 2024, 06:35 WIB
Ilustrasi. Resep sambal Ikan Pari Mercon
Ilustrasi. Resep sambal Ikan Pari Mercon /Instagram/
 
 
 
MEDIA PAKUAN - Ikan pari merupakan salah satu hasil laut yang sering dikonsumsi masyarakat. Selain rasanya yang unik dan nikmat, ikan ini pun kaya akan nutrisi yang baik untuk kesehatan.
 
Namun yang spesial kali ini adalah sambal ikan pari  yang akan diulas adalah resep yang simpel dan mudah. Rasanya pun pasti tidak perlu diragukan lagi.
 
Apalagi jika dinikmati bersama keluarga dan orang tersayang, pasti sambal ikan pari  bisa melengkapi kebersamaan yang ada.
 
 
Cukup dengan 11 bahan, kamu sudah bisa membuat sambal ikan pari yang higienis untuk keluarga tanpa perlu membeli di luar lagi.
 
Yuk, simak resep lengkapnya dan jangan lewatkan kesempatan untuk mencoba resep hari ini!
 
 
Resep Sambal Ikan Pari.
 
Bahan:
- 0,6 kg ikan pari
- 2 lembar daun salam
- 1 buah tomat, iris halus
- 2 sdm sambal/saus instan
- 1 1/2 sdm gula
- 200 ml air
- Garam secukupnya
 
 
Bumbu ulek:
 
- 10 cabai keriting merah
- 2 cabai merah besar, buang biji
- 3 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
 
Cara membuat:
1. Potong dan bersihkan ikan pari, lalu goreng dan sisihkan.
 
2. Masukkan minyak ke kuali, lalu masukkan bumbu ulek dan daun salam. Aduk kira-kira selama 2 menit, lalu masukan tomat.
 
3. Bumbui dengan garam, saus instan, aduk-aduk. Kecilkan api, lalu masak sekitar 5 menit supaya bau amis hilang.
 
4. Masukkan gula, aduk-aduk sampai warna terlihat cantik. Lalu masukan air. Begitu mendidih, masukkan ikan yang sudah digoreng.
 
5. Kecilkan api, masak sampai air susut dan meresap ke ikan.
 
6. Siap disajikan.
 
 
Selamat mencoba. ***
 
 
 
 
 
 
 
 

Editor: Ahmad R

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah