Mengunggah Selera,Resep Menu Buat Malam Tahun Baru Enak dan Bikin Nagih

31 Desember 2023, 13:05 WIB
Ilustrasi Tahun Baru 2024 /Pixabay/ @tahagem_nin/

MEDIA PAKUAN - Jelang malam tahun baru memang perlu rekomendasi menu yang enak-enak dan bikin nagih keluarga.
 
Walaupun menunya selalu sama dengan yang tahun kemarin, tetap saja beda rasa dari bumbunya.
 
Daripada penasaran mending kita simak rekomendasi resep menu malam tahun baru dibawah ini.
 
1. Jagung bakar

Bahan saus dan olesan:

- 3 siung bawang putih, haluskan
- 50-75 gr margarin, lelehkan
- 50 gr saus tomat
- 1 sdm mayonaise
- 1 sdm keju parmesan atau keju cheddar, parut halus
- 1,5 sdm brown sugar atau gula pasir.

Baca Juga: Jadwal Transportasi Umum Jakarta Malam Tahun Baru 2024

Cara membuat:

1. Campurkan semua bahan saus dan olesan, aduk rata.
2. Di wadah besar, tata jagung lalu guyur dengan bahan saus sambil jagung diolesi saus secara merata. Diamkan jagung minimal 15 menit agar bumbu meresap.
3. Setelah itu, panggang jagung sambil dioles saus berulang-ulang, hingga matang. Sesaat setelah diangkat, olesi kembali tipis-tipis aja bumbu saus tadi. Taburi parmesan.

2. Sosis bakar mayonaise

Bahan:

- 3 sdm saus
- 1 sdm saus tiram
- 3 buah sosis besar
- Margarin
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm saus sambal
- Mayonaise

Cara membuat:

1. Potong sosis jadi 2, iris melingkar. Olesi margarin.
2. Campur semua saus, kecap manis, saus tiram. Oleskan ke sosis. Lalu bakar sosis.
3. Tambahin saus sambal sisanya.
4. Terus olesi sosis sembari dibakar.
5. Angkat, tusuk pakai lidi.

Baca Juga: 5 Outfit Nyaman saat Perayaan Pergantian Tahun Baru Bersama Keluarga, Simak Rekomendasi Pakaian Ini

3. Bakso bakar 

Bahan:

- 30 butir bakso ayam
- 2 butir bawang merah, haluskan
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 2 buah cabai merah, haluskan
- 4 buah cabai keriting, haluskan
- 3 sdm saus sambal botolan
- 3 sdm kecap manis
- 2 lembar daun jeruk
- Gula dan garam, secukupnya
- 3 sdm minyak

Cara membuat:

1. Tumis semua bumbu. Tambahkan sedikit air dan masak hingga bumbu matang. Koreksi rasa. Tuang bumbu dalam wadah. Beri 3 sdm minyak dan aduk.
2. Tusuk bakso dengan tusukan sate. Lumuri bakso dengan bumbu hingga merata. Panggang bakso sampai matang. Sajikan. Semoga bermanfaat.*** 

Editor: Ahmad R

Sumber: Instragram

Tags

Terkini

Terpopuler