Wajib Coba! Resep dan Cara Membuat Nila Asam Manis Ala Rumahan Yang Simple Enak Dan Lezat

16 Desember 2023, 13:10 WIB
Ikan nila asam pedas /YouTube tri pujis

MEDIA PAKUAN - Jika bosan menyantap masakan ikan nila yang itu-itu saja, Anda bisa coba untuk membuatnya menjadi nila asam manis, lho.

Kuliner Ikan nila asam manis merupakan hidangan tradisional yang populer di Indonesia.

Perpaduan rasa asam dan manis pada bumbunya sangat cocok dengan rasa daging nila yang gurih. Apalagi dinikmati bersama nasi putih hangat.

Ditambah lagi dengan rasa gurih dan aroma sedap dari bawang putih, bawang bombay, hingga daun bawang. Menjadikan makanan ini cocok untuk dijadikan lauk segar pendamping nasi.

Baca Juga: Netanyahu Ungkap Kesedihan Mendalam Atas Terbunuhnya Tiga Sandera Israel oleh Tentara Israel Sendiri di Gaza

Ikan nila asam manis banyak disajikan sebagai menu populer di restoran maupun rumah makan.

Anda bisa membuat olahan ikan asam manis ini sendiri di rumah karena caranya yang mudah.

Nah, tunggu apalagi, Yuk simak resep cara membuat Nila asam manis dibawah ini:

•Resep Nila asam manis

Bahan:
- 1 ekor ikan nila, belah jadi 2 bagian lalu bersihkan
- 2 siung bawang merah, iris tipis
- 5 buah cabai hijau, iris tipis
- 1 buah bawang bombay, iris tipis
- sambal abc, rasa tomat
- 1 siung bawang putih, iris tipis
- 5 buah cabai merah, iris tipis
- kecap manis
- 1 buah tomat, iris kecil
- 6 buah cabai rawit, iris tipis
- sambal abc, rasa cabai asli
- garam
- gula
- penyedap rasa
- 1 sendok tepung maizena, larutkan sedikit air

Baca Juga: Polisi Berhasil Bekuk Enam Pelaku Curanmor: Beraksi di Kawasan Depok dan Sekitarnya

Cara memasak:
1. Lumuri ikan dengan tepung dan beri garam, goreng.

2. Tumis bawang bombay, bawang merah, bawang putih, cabai merah, cabai rawit, cabai hijau, dan tomat.

3. Tuang sedikit air, masukkan sambal tomat dan sambal cabai. Beri sedikit kecap manis.

4. Masukkan garam, gula, dan penyedap rasa secukupnya.

5. Masukkan larutan tepung maizena. Sajikan di atas ikan goreng.

Selamat mencoba resepnya dirumah. ***

Editor: Popi Siti Sopiah

Tags

Terkini

Terpopuler