Resep Bolu Pandan Keju, Ide Jualan hingga Oleh-oleh Khas

16 Desember 2022, 18:41 WIB
Resep cemilan lembut dan lumer yakni bolu pandan santan anti gagal /YouTube PAP COOK

MEDIA PAKUAN - Bolu pandan keju merupakan salah satu bolu yang banyak dicari karena rasanya yang enak dan tekstur lembut yang membuat ketagihan.

Bolu pandan keju mudah dibuat, bahannya pun mudah ditemukan dimana-mana, sehingga menjadi makanan mewah dengan harga ekonomis.

Bolu pandan keju juga dapat dijadikan ide jualan sehari-harinya, dengan bentuk yang simpel yang juga sering dijadikan untuk oleh-oleh.

Baca Juga: Resep Bolu Kukus Mekar Ekonomis, Ide Jualan hingga Oleh-oleh Khas

Berikut bahan serta pembuatan bolu pandan keju dengan harga ekonomis.

Bahan

- 4 butir telur

- 100 gr gula pasir

- 80 gr margarin

- 100 gr tepung segitiga

- 20 gr susu bubuk

- 1 sdm pasta pandan

- Buttercream

- Keju parut secukupnya

 

Cara Pembuatan

Baca Juga: Resep Bolu Kukus Pelangi Ekonomis, Ide Jualan hingga Oleh-oleh Khas

1. Mixer telur dan gula hingga larut dan mengental.

2. Masukkan tepung terigu dan susu bubuk yang sudah diayak, lalu mixer kembali.

3. Masukkan margarin yang sudah dilelehkan dan pasta pandan, aduk kembali dengan spatula.

4. Olesi loyang dengan margarin dan terigu, lalu tuang adonan dan oven selama 25 menit.

5. Tiriskan, lalu beri butter dan keju sebagai topping.

6. Bolu pandan keju siap disajikan.***

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: Resepspesial

Tags

Terkini

Terpopuler