Kisah TKW ini 9 Tahun Tidak Digaji Karena Sabar di Akhir Bekerja Mendapatkan Kejutan dari Majikan

- 22 Maret 2022, 16:16 WIB
ilustrasi/ wanita mendapatkan kejutan
ilustrasi/ wanita mendapatkan kejutan /pixabay



MEDIA PAKUAN - Dimanapun bekerja seseorang dituntut untuk selalu sabar menghadapi masalah.

Kesabaran ini akan membawa hal positif dan bahkan dapat membuahkan hasil.

Hal tersebut seperti yang dialami seorang Tenaga Kerja Wanita ( TKW ) ini.

TKW ini bekerja di Arab Saudi sempat tidak digaji selama 9 tahun, namun karena TKW ini bekerja dengan Ikhlas dan sabar akhirnya semua rezeki yang tak diduga menghampirinya.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Akan Diperiksa Bareskrim Terkait Kasus Indra Kenz: Hadiah Dewa Kipas Lawan Irene Sukandar

Baca Juga: Harus Kuat Mental! TKI asal Sukabumi Jadi Tukang Pijit di Arab Saudi: Watak Keras dan Berbicara Keras

TKW ini bernama Hasna, dia menceritakan kisah perjalanan hidupnya ketika bekerja di luar negeri.

Menjadi pekerja di luar negeri tentunya ada suka maupun duka yang dapat dirasakan oleh para TKI maupun TKW.

Seperti halnya hasna, dia bekerja di Arab Saudi sebagai pembantu rumah tangga selama 23 tahun dengan majikan yang berbeda beda dan suka duka yang harus dilaluinya.

Dari 23 tahun tersebut termasuk pada saat dia bekerja pada salah satu majikan yang selama 9 tahun tidak menerima gaji bulanan dari majikannya.

Baca Juga: Cerita Lucu TKI yang Kabur saat Ditangkap Polisi Arab Saudi, Bagaimana Keadaannya Sekarang?

Baca Juga: Mengenaskan! Pada Saat Dimandikan Jenazah ini Mengeluarkan Kotorannya Pada Mulut, Apa Kesalahannya?

"Lima tahun pertama saya memang masih digaji, namun majikan saya bangkrut sehingga 9 tahun berikutnya, saya tidak digaji," kata Hasna yang dikutip Media Pakuan dari kanal Youtube Faiz Slamet pada Selasa 22 Maret 2022.
 
Walaupun tidak digaji, Hasna tetap bertahan dengan alasan majikannya sangat baik padanya.

Selama sembilan tahun, dia hanya menerima uang makan sehingga tidak bisa mengirim uang untuk keluarganya di tanah air.

Bahkan, ketika orang tuanya meninggal, Hasna tidak bisa pulang karena tidak memiliki ongkos.
 
Mengetahui Hasna sengsara di Arab Saudi, keluarganya menyarankan untuk pulang ke Indonesia.

Namun Hasna ingin tetap sabar dan bertahan di Arab Saudi, sebab ia yakin gajinya yang selama 9 tahun itu pasti dibayarkan oleh majikannya.

Kesabarannya membuahkan hasil, Hasna mendapatkan haknya dari majikannya dengan jumlah yang cukup besar. Dia menerima uang sebanyak 160 ribu riyal atau sekitar Rp619 juta.
 
Akhirnya Hasna bisa pulang ke Indonesia untuk menemui anak dan keluarganya.
 
Setelah dua tahun, TKW itu akhirnya berangkat lagi ke Arab Saudi untuk bekerja di majikannya yang baru.

Itulah salah satu kisah suka duka TKW yang bekerja di Arab Saudi.***
 

Editor: Iing Nuryasin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x